Three Days to Kill, Perjuangan Kevin Costner Melawan Kanker

Kevin Costner
Sumber :
  • Dailymail

VIVA – Film Three Days to Kill akan tayang pada malam hari ini pukul 21.30 WIB. Untuk kalian yang ingin menyaksikan aksi yang menegangkan tetapi juga menampilkan drama keluarga film ini sangat cocok untuk disaksikan. 

Tayang di Mola, Yellowstone Hadirkan Kisah Perebutan Warisan Keluarga

Film yang disutradarai McG ini mendapat rating yang cukup baik di situs IMDb yaitu 6,2/10 dan mendapatkan ratting 28 persen di situs Rotten Tomatoes. 

Film yang dirilis pada 2014 ini dibintangi oleh aktor ternama Kevin Costner yang berperan sebagai Ethan Renner, seorang agen CIA yang dikisahkan sedang dalam keadaan sekarat karena penyakit kanker yang diidapnya. 

Sinopsis Three Days To Kill, Lawan Teroris Saat Sekarat

Selain Kevin, pemain lain yang terlibat dalam film ini adalah Amber Heard, Hailee Steinfeld, Connie Nielsen, Richard Sammel, Marc Andréoni, Eriq Ebouaney, Tómas Lemarquis, Raymond J. Barry, Jonathan Barbezieux, Jonas Bloquet, Rupert Wynne, dan Eric Supply.

Baca juga: Wow! Single Terbaru Rey Mbayang Rajai Trending YouTube Indonesia

Sinopsis Three Days to Kill, Kevin Costner Melawan Kanker dan Teroris

Film Three Days to Kill ini diawali dengan cerita seorang agen CIA bernama Ethan Renner yang sedang dalam keadaan sekarat. Karena kondisinya itu, ia memutuskan untuk mendatangi mantan istri dan anaknya.

Saat ia ingin kembali berkumpul dengan Christine Renner dan Zooey Renner, terdapat penolakan dari Zooey yang sulit menerima ayahnya kembali. Kesempatan untuk dekat dengan Zooey datang saat Christine hendak pergi ke luar kota.

Ethan pun langsung menawarkan diri untuk menjaga putrinya Zooey. Ia telah memastikan tidak kembali terlibat dalam pekerjaan sebagai agen CIA. Namun, godaan datang saat agen CIA lain Vivi Delay datang untuk menawarkannya pekerjaan menangkap teroris terkenal.

Salah satu yang menggoda Ethan adalah imbalan yang diberikan berupa obat penawar kanker untuk menyelamatkan dirinya. Ethan pun menerima pekerjaan itu sebab ia sangat membutuhkan obat untuk menyembuhkan kanker ditubuhnya agar bisa kembali hidup bersama putrinya.

Dengan efek dari penyakit bagaimana cara Ethan untuk menangkap teroris itu, apakah ia akan berhasil dan dapat bersatu kembali dengan keluarganya, saksikan kisah Ethan Renner dalam film Three Days to Kill malam ini!

Yellowstone Tayang di Mola

Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Serial Yellowstone

Yellowstone menjadi salah satu rekomendasi film untuk ditonton, sempat menempati posisi sebagai serial televisi yang paling banyak ditonton setelah The Walking Dead.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2021