Robert Downey Jr Ucapkan Terima Kasih untuk Indonesia

Robert Downey Jr.
Sumber :
  • Instagram/dolittlemovie

VIVA – Petualangan Robert Downey Jr. dalam film Dolittle telah resmi tayang di Indonesia, Rabu, 15 Januari 2020. Film ini disutradarai oleh Stephen Gaghan berhasil mendapat sambutan yang luar biasa di sejumlah negara, termasuk salah satunya Indonesia. 

Robert Downey Jr Kembali ke Marvel, Siap Perankan Doctor Doom

Mendengar antusiasme penonton Indonesia terhadap filmnya, Robert Downey Jr. pun menuliskan pesan khusus untuk Indonesia di akun Instagramnya. Sambil mengunggah sebuah potongan video, pemeran Iron Man ini mengucapkan terima kasih terhadap para penonton di sejumlah negara. 

"Terima kasih Indonesia, India, Kolombia, Amerika Tengah, Peru, Thailand, Singapura, Ekuador, dan Bolivia atas pembukaannya," kata Robert dalam akun Instagrmnya. 

HBO Rilis Trailer Terbaru Serial Spionase The Sympathizer, Robert Downey Jr Jadi Sosok Antagonis

Seperti dilansir dari The Numbers, Dolittle berhasil mendapatkan penghasilan di dalam negeri sebesar U$6,3 juta atau Rp82 miliar, sementara untuk internasional film itu meraup sekitar U$9,6 juta atau Rp134 miliar. Sehingga total pendapatan film ini di seluruh dunia untuk saat ini berhasil mencapai U$15 juta atau Rp21 miliar. 

Seperti diketahui, film itu mengisahkan mengenai dokter yang bisa berbicara dengan hewan. Kemampuan Dolittle menarik perhatian Ratu Inggris. Dengan bakatnya tersebut Dolittle dihadiahi rumah dengan tanah yang luas dan gerbang tinggi.

Serial HBO Terbaru The Sympathizer, Mata-mata Keturunan Prancis-Vietnam di Tengah Medan Perang

Awalnya, rumah tersebut jadi tempat manusia dan hewan peliharaan juga hewan liar untuk mengadukan masalahnya kepada Dokter Dolittle. Sampai akhirnya, sang ratu jatuh sakit.

Dolittle diminta untuk langsung menemui Ratu. Dolittle mencium keanehan dalam penyakit yang diderita Ratu. Untuk menemukan obatnya, Dolittle melakukan petualangan bersama hewan-hewan yang tinggal bersamanya.

Petualangan Dolittle tentu tidak akan mudah. Hewan-hewan tersebut menciptakan kisah dan peristiwa sendiri selama di perjalanan. Ada kelucuan dan aksi yang memang bisa dinikmati oleh semua umur.

Film ini disutradarai oleh Stephen Gaghan, pria yang juga pernah meraih Piala Oscar. Dolittle diangkat dari novel karya Hugh Lofting berjudul The Voyage of Dr Dolittle.

Dari karya itu juga, Dolittle pernah diangkat menjadi film di 1967 dan dibintangi Rex Harrison. Karya itu kembali diangkat menjadi dua film yang dibintangi Eddie Murphy di era 90an sampai 2000an awal. Sosok Eddie cukup melekat sebagai Dolittle karena sifatnya dan ekspresinya yang lucu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya