KKN di Desa Penari Bakal Difilmkan, Ini Pemainnya?

Poster film KKN di Desa Penari
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Beberapa waktu lalu beredar sebuah cerita viral mengenai KKN Desa Penari. Di mana ada sekelompok remaja yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata di sebuah desa. KKN yang awalnya menyenangkan berubah mencekam.

Keseraman cerita yang diunggah oleh akun Twitter @SIMPLEMAN ini ketika pertengahan cerita hingga akhirnya dua dari enam orang itu meninggal dunia.

Banyak kontroversi yang beredar pasca munculnya cerita horor tersebut, bahkan ada yang menyebut cerita itu hanyalah fiksi belaka.

Tidak berselang lama, warganet mulai mencocokkan para selebriti dengan orang-orang yang ada di dalam cerita tersebut. 

Baca juga: Kecemasan Warga Dayak Paser Saat Ibu Kota Pindah ke Kalimantan Timur

Bahkan kini di sosial media Twitter telah beredar poster film KKN Desa Penari, sederet artis ternama seperti Adipati Dolken, Chelsea Islan, hingga Lucinta Luna ada dalam poster itu.

Poster menunjukan latar hutan dengan ular besar dan penari yang berada tepat di tengah-tengah poster. Hal itu pun mendapatkan reaksi yang beragam dari warga Twitter.

Banyak yang menyangka jika Adipati akan berperan sebagai Bima dan Lucinta Luna akan memerankan Badaruwuhi.

Harus Lebam-lebam Saat Syuting Film Horor, Ratu Felisha Senang Lihat Hasilnya Bagus

"Beneran Adipati dan Lucinta dong," ujar pengguna Twitter.

"Adipati jadi Bima?? Eh kenapa ada Lucinta Luna nya njir," kata pengguna lain.

Bikin Merinding, Bulan Sutena Ungkap Hal Mistis Saat Syuting Film 'Eva Pendakian Terakhir'

"Ini beneran apa edit semata guys? Ada Lucinta Luna sebagai Badaruwuhi/Penari anjirrrrr. Jangan bilang yang jadi Ayu si Nurrani tiktok itu," katanya.

Baru Comeback ke Layar Lebar Perannya Malah Jadi Arwah, Fanny Ghassani: Mikir Dua Kali Lah!
Film Psykopat

Rahasia di Balik Helm Kamera, Cerita Sutradara Psykopat

Di bawah arahan sutradara Renaldo Samsara dan Matthew Hart, Psykopat hadir menawarkan nuansa baru di genre horor.

img_title
VIVA.co.id
9 Januari 2025