Cerita Mathias Muchus, Sulitnya Bikin Film di Gang Kampung
- VIVA/Wahyu Firmansyah
VIVA – Film yang diangkat dari cerita pendek Dilarang Menyanyi di Kamar Mandi, bercerita tentang seorang mahasiswi bernama Sophie, yang sedang menyelesaikan tesis di kampung. Elvira Devinamira ditunjuk sebagai pemerannya.Â
Sejak kehadiran Sohpie, warga kampung itu menjadi berkelakuan rumit dan konyol, sehingga Ketua RT yang diperankan oleh Mathias Muchus menjadi kewalahan.Â
Film ini punya nuansa yang berbeda dibandingkan film konvensional. John Rantau berhasil mengangkat sebuah cerpen Seno Gumira, menjadi sebuah film," ujar Mathias di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat 12 Juli 2019.
Film ini memang membicarakan bahkan hal, terutama peraturan yang tiba-tiba saja dibuat, tanpa alasan yang jelas. Mathias Muchus melihat, film ini mengangkat permasalahan warga yang berada di sebuah gang dengan imajinasi yang terlalu tinggi.Â
"Orang kelas bawah itu kelihatannya happy, sebetulnya sudah dipermainkan oleh imajinasi. Seharusnya, imajinasi itu tidak mengacaukan seseorang, tapi tiba-tiba bisa membuat malapetaka," katanya.
Syuting satu bulan penuh di dalam sebuah gang, membuat ia harus berpikir, bagaimana cara untuk dapat dekat dengan warga sekitar. Sebab, proses syuting mengundang warga untuk hadir, sehingga pengambilan gambar terganggu.
"Walau kelihatannya gampang, tapi untuk meramu sulit. Gang di kampung itu banyak manusia kan, tapi bisa dibikin sedemikian rupa dan efektif," tuturnya.
Sebagai informasi, Dilarang Bernyanyi di Kamar Mandi akan mulai tayang pada 18 Juli 2019. (ren)