Syuting Pakai Kacamata Cyclops, Tye Sheridan Sering Jatuh Kesandung
- 20th Century Fox
VIVA – Scott Summer alias Cyclops merupakan salah satu karakter X-Men yang ikonik. Tokoh ini diceritakan sebagai mutan yang punya kekuatan menembakkan laser dari matanya. Itulah sebabnya, Cyclops diharuskan selalu mengenakan kacamata khusus yang dapat membendung laser di matanya.
Tye Sheridan, aktor yang memerankan Cyclops di film X-Men: Apocalypse (2016) dan Dark Phoenix yang sebentar lagi akan segera tayang di Indonesia pada 14 Juni 2019, pun berbagi pengalamannya syuting menggunakan kacamata spesial tersebut.
Menariknya, Cyclops bukan satu-satunya peran yang mengharuskannya menggunakan kacamata khusus. Di film lainnya, Ready Player One (2018), Tye juga diharuskan menggunakan kacamata yang sebenarnya lebih mirip dengan google. Itu karena di film tersebut ia berperan sebagai Wade Watts yang dikisahkan hidup di dunia virtual reality.
Ditemui dalam rangkaian acara promosi Dark Phoenix di Seoul, Korea Selatan belum lama ini, Tye menceritakan pengalamannya main di tiga film mengenakan kacamata khusus.
"Menurut saya, itu adalah salah satu tantangan dalam pekerjaan saya. Dan itu adalah tantangan yang menyenangkan," ujarnya dalam wawancara eksklusif bersama VIVA di Conrad Hotel, Yeouido.
Ia lantas mengatakan bahwa dirinya harus membiasakan diri berakting dan melakoni adegan-adegan action dengan menggunakan kacamata khusus di film-film tersebut.
"Saya rasa saya hanya harus mempelajari cara bekerja dengan menggunakan kacamata itu," kata pria berusia 22 tahun tersebut.
Banyak yang penasaran apakah Tye bisa melihat melalui kacamata yang ia pakai, dan ia menjawab, meski bisa melihat, namun pandangannya sangat terbatas. Tak jarang ia terjatuh saat sedang syuting gara-gara tak bisa melihat dengan baik.
"Saya bisa melihat, tapi pandangannya memang terbatas. Lensa di depan mata saya gelap dan pandangan saya hanya sebatas tinggi kacamatanya. Jadi, ya, terkadang saya jatuh tersandung benda-benda di sekitar saya," ucap pria asal Amerika Serikat itu.