Logo BBC

Game of Thrones Terakhir: Para Perempuan yang Ubah Sejarah Westeros

JANGAN DIPAKAI
JANGAN DIPAKAI
Sumber :
  • bbc

Ksatria perempuan hampir tidak pernah terdengar di Westeros, tempat misogini dan patriarki berkembang pesat.

Tapi Brienne dari Tarth dan perkambangan karakternya yang bersudut pandang perempuan, terbukti menjadi agen perubahan ketika dia menerima gelar bangsawan dari Kingslayer Jamie Lannister.

"Brienne selalu lebih pantas daripada ksatria lain di acara itu tetapi dia tidak ksatria karena dia perempuan. Dia selalu layak menjadi ksatria dan jenis kelamin tidak boleh menghalangi," kata Stephanie Wilson.


- BBC

Blogger Chloe Ketchum menggambarkan adegan itu sebagai salah satu adegan yang paling emosional.

"Perjalanan Brienne selalu tentang menerima, tetap setia pada diri sendiri dan melihat dia dalam norma gender tradisional itu hebat."

Satu-satunya hal yang tidak dibutuhkan ksatria baru ini adalah bagaimana Jamie "memperbaiki" keperawanannya. "Situasinya dengan Jamie sangat mengerikan," kata Wilson.

"Perempuan kuat berhak merasakan emosi, tapi penulis serial ini jelas mengeksploitasi kelemahannya untuk mendorong plot seorang pria."

Penebusan mati Merah

Semua orang menyukai bocah nakal, tapi bagaimana dengan tokoh jahat?

Melisandre bukan antagonis, tetapi tentu saja wajar jika banyak penggemar tidak ramah padanya.

Bagaimanapun, dia bertanggung jawab atas pembakaran anak keci hidup-hidup. Aktris Carice van Houten bahkan menerima ancaman pembunuhan setelah perbuatan mengerikan itu ditayangkan.

"Pertama, Melisandre adalah penyihir sehingga Anda bisa mengatakan bahwa dia dirancang untuk dibenci," kata penulis feminis yang berbasis di Singapura, Wenny Yeo.


- BBC

"Dia juga sangat haus kekuasaan dan melakukan kesalahan buruk, tetapi ada hal lebih buruk yang dilakukan seseorang di acara seperti Game of Thrones."

Karakter kontroversial sejak itu telah menebus dirinya di mata penggemar ketika dia datang memberi bantuan ke Utara.