Kuliah Lagi, Widyawati Ikuti Gaya Mahasiswi Masa Kini
- VIVA.co.id/Nuvola Gloria
VIVA – Aktris kawakan, Widyawati kembali duduk di bangku kuliah. Ia melanjutkan cita-cita anaknya yang telah meninggal dunia. Namun, hal itu hanya terjadi di film terbarunya, Mahasiswi Baru. Wanita berusia 68 tahun tersebut berperan sebagai Oma Lastri.
"Saya tertarik, di sini ada misinya, di mana tidak ada kata tua untuk belajar. Oke Insya Allah saya bisa," ujarnya saat ditemui di kawasan Kebon Sirih, Jakarta, Selasa, 23 April 2019.
Widyawati kembali pada ingatannya di masa lalu, saat menjadi mahasiswi baru. Menariknya Widyawati harus meruntuhkan tembok jarak usia dengan mahasiswi lainnya. Widyawati coba mengikuti cara bicara dan tingkah laku mereka.
"Akhirnya Oma Lastri ini mengikuti tren yang ada. Mengikuti gaya bicara, istilah-istilah anak muda ya terpaksa deh ikut itu," ujarnya.
Dalam film itu, Widyawati beradu peran dengan Mikha Tambayong, Umay Shahab dan nama-nama lainnya. Widyawati tak kepayahan dalam mengikuti kaum muda. Bahkan, dalam salah satu adegan, penampilannya diubah sedemikian rupa.
"Dalam cerita diubah oleh salah satu mahasiswi yang passionnya designer, jadi Oma Lastri jadi pelampiasan. Didandanin rambutnya apa segala macam," katanya. (zho)