Dewa Dayana Curhat Usai Sabet Piala Maya

Dewa Dayana
Sumber :
  • dok.FALCON

VIVA – Aktor muda Dewa Dayana menyabet Piala Maya 2019 untuk kategori Aktor Pendatang Baru. Dewa sukses bermain dalam film Asal Kau Bahagia.

Gusti Randa Kaget Lihat Akting Perdana Putranya

Anak dari pasangan Gusti Randa dan Nia Paramitha ini tercatat sukses mengalahkan Daniel Mananta dalam film A Man Called Ahok, Yoshi Sudarso dalam film Buffalo Boys dan Samo Rafael dalam film Sebelum Iblis Menjemput serta Fariz Alfarazi dalam film Wiro Sableng.

"Senang banget karya kita bisa terus dihargai. Ini menjadi pecutan dan motivasi untuk membuat karya yang bisa menginspirasi orang. Mudah-mudahan ini tidak menjadi penghargaan pertama dan terakhir buat saya. Terima kasih juga buat orangtua saya yang selalu mendukung saya," ujar Dewa.

Awalnya Ngeri, Dewa Dayana Akhirnya Berani Ikut Donor Darah

Dewa mengaku tak menyangka menyabet Piala Maya, padahal dirinya baru saja bermain dalam film Asal Kau Bahagia.

“Sampai gemetar tadi pas terima pialanya. Sebagai pendatang baru, mendapatkan nominasi saya sudah bersyukur. Tapi Alhamdulillah, bisa menang,” ujar Dewa.

Lebanon Kerahkan Pasukan ke Desa Shamaa yang Dikuasai Israel

Dewa pun bersiap melakoni film terbarunya. Namun, dia belum mau membocorkan judul film tersebut.

“Dalam waktu dekat ini saya ada proyek film, yang menurut saya ini film besar. Dan saya harus menyiapkan diri saya dengan lebih baik lagi. Tapi, untuk saat ini saya belum bisa membocorkan judul filmnya," ujar Dewa. (fin)

Dewa Dayana

Dewa Dayana Masuk Nominasi Aktor Pendatang Baru Piala Maya

"Bersyukur bisa mendapatkan apresiasi yang luar biasa."

img_title
VIVA.co.id
15 Januari 2019