Nicole Kidman Cetak Sejarah di AACTA International Awards

Nicole Kidman
Sumber :
  • celebworlds.com

VIVA – Nicole Kidman menjadi satu-satunya aktris yang meraih dua nominasi untuk Pemeran Utama Terbaik dan Pemeran Pendukung Terbaik di ajang penghargaan Australian Academy of Cinema and Television Arts (AACTA) International Awards 2019.

Begini Cerita Nyata di Balik Bombshell, Skandal Seks Terpanas Fox News

Aktris peraih Piala Oscars ini masuk nominasi Pemeran Utama Terbaik berkat perannya dalam film Destroyer, sementara perannya dalam film LGBT berjudul Boy Erased berhasil membawanya masuk sebagai nominasi Pemeran Pendukung Terbaik.

Dilansir dari laman Aceshowbiz , Rabu 12 Desember 2018, Nicole bersaing dengan Glenn Close(The Wife), Lady GaGa (A Star Is Born), Olivia Colman (The Favourite), dan Toni Collette(Hereditary) sebagai Pemeran Utama Terbaik.

Bombshell, Film soal Skandal Seks Rilis Trailer Panas yang Menggoda

Peraih nominasi Pemeran Pendukung Terbaik lainnya adalah Amy Adams (Vice 2018), Emily Blunt (A Quiet Place), Margot Robbie(Mary Queen of Scots), dan Claire Foy (First Man). 

Pemenang penghargaan AACTA International Awards 2019 akan diumumkan pada 4 Januari 2019 di Los Angeles, Amerika Serikat. 

Nicole Kidman, Demi Moore, Charlize Theron Bersaing demi Peran Cruella
Nicole Kidman.

Daftar Lengkap Nominasi Screen Actor Guild Award 2022

Vanessa Hudgens dan Rosario Dawson selaku pembawa acara telah mengumumkan nominasi untuk ajang Screen Actor Guild (SAG) Award 2022.

img_title
VIVA.co.id
13 Januari 2022