10 Film Teratas Pekan Ini, Dua Film Animasi Kuasai Box Office AS
- Disney
VIVA – Box office pekan ini masih dikuasai oleh film animasi Ralph Breaks The Internet dengan perolehan US$25,8 juta di pekan kedua penayangan, dilanjutkan dengan The Grinch (US$17,7 juta) di pekan keempatnya.
Sejauh ini film garapan Disney dan Illumination Studios itu sama-sama telah melampaui penjualan tiket lebih dari US$200 juta secara global. The Grinch mampu melewati Creed II yang kini turun di peringkat ketiga dengan tambahan US$16,8 juta.
Sementara film buatan J.K. Rowling, Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald harus puas di posisi keempat dengan tambahan US$11,2 juta di pekan ketiganya. Kalah kuat dengan Bohemian Rhapsody yang masih dapat pemasukan US$8,1 juta di urutan kelima. Secara keseluruhan, film biopik band Queen itu sudah mengumpulkan lebih dari US$500 juta secara global.
Berikut ini daftar lengkap peringkat box office pekan ini (30 November - 2 Desember 2018) seperti dilansir dari laman Aceshowbiz:
- Ralph Breaks the Internet - U$25,8 jutaÂ
- The Grinch - US$17,7 jutaÂ
- Creed II - US$16,8 jutaÂ
- Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald - US$11,2 jutaÂ
- Bohemian Rhapsody - US$8,1 jutaÂ
- Instant Family - US$7,2 jutaÂ
- The Possession of Hannah Grace - US$6,5 jutaÂ
- Robin Hood - US$4,7 jutaÂ
- Widows - US$4,4 jutaÂ
- Green Book - US$3,9 juta [ldp]