Film Animasi Pertama Walt Disney Ditemukan di Jepang

Salinan film Walt Disney
Sumber :
  • nextshark.com

VIVA – Salinan film Walt Disney yang telah lama hilang, baru-baru ini ditemukan di Jepang. Film bersejarah bagi Disney itu menampilkan sebuah karakter yang diciptakan sebelum Mickey Mouse.

Disney Umumkan Moana 2 Tayang di Bioskop pada November 2024

"Neck 'n' Neck" adalah sebuah animasi pendek hitam putih yang menampilkan Oswald the Lucky Rabbit, sebuah karakter yang diciptakan Walt Disney di 1972. Karakter ikonik Mickey Mouse barulah muncul di tahun berikutnya.

Saat film berdurasi dua menit itu dirilis di Amerika Serikat, beberapa salinannya dilaporkan sudah mencapai Jepang.

Mickey Mouse Akan Dijadikan Film Horor Pembunuhan, Wajah Lucu Jadi Mengerikan

Menurut laporan The Asahi Shimbun, Yasushi Watanabe, yang saat itu masih siswa sekolah menengah, membeli salah satu salinannya di sebuah toko mainan di Osaka sekitar 70 tahun lalu seharga ¥500 atau sekitar Rp64 ribu saat ini. Film tersebut diberi judul bahasa Jepang yang berarti "Mickey kartun cepat."

Watanabe saat itu tidak menyadari betapa signifikan pembelian yang dilakukannya, sampai ia membaca buku berjudul Oswald the Lucky Rabbit: Pencarian Kartun Disney yang Hilang puluhan tahun kemudian.

Karakter Mickey Mouse Versi Awal Bukan Lagi Milik Disney

Pembuat film David Bossert, veteran seniman efek visual di Walt Disney Company, menerbitkan buku itu di 2017. Bossert menulis, Walt Disney membuat total 26 salinan film pendek Oswald the Lucky Rabbit, tapi hanya 19 yang ditemukan.

Dilansir dari laman Nextshark, buku itu menyebutkan bahwa kolektor dan studio film sendiri sudah lama mencari salinan yang hilang dari sisa tujuh film yang ada selama 90 tahun terakhir.

Watanabe yang kini berusia 84 tahun, kemudian menghubungi penulis dan Arsip Walt Disney. Ia menginformasikan kalau dia memiliki salinan Neck 'n' Neck. Dalam film pendek itu, Oswald dan temannya mengendarai mobil dan dikejar oleh anjing polisi yang mengendarai motor.

"Saya sudah menjadi penggemar Disney selama bertahun-tahun dan saya senang bisa berperan dalam penemuan ini," kata Watanabe.

Penemuan film itu bagi Bossert adalah hal yang menggembirakan dan mengungkapkan kalau ia ingin menayangkan film tersebut ke sekelompok akademisi di sebuah acara di Los Angeles.

"Kami sangat senang mengetahui bahwa salinan dari film yang hilang sebenarnya masih ada," ujar direktur Arsip Walt Disney Becky Cline. Setelah membuat satu gulung 27 animasi Oswald, Disney kehilangan hak atas karakter tersebut kepada Universal Studio di 1928.

Sebagai ganti untuk menyaingi Oswald the Lucky Rabbit, Walt Disney dan Ub Iwerks menciptakan Mickey Mouse untuk Walt Disney Studio pada November 1928.

Lewat upaya yang dilakukan Presiden Disney dan COO Bob Iger, Walt Disney Company berhasil mendapatkan hak intelektual Oswald dan katalog Disney film Oswald yang diproduksi Disney pada 2006. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya