'A Girl in Spider’s Web' Film Thriller dengan Aksi Intens
- Instagram/@A Girl in Spider’s Web
VIVA – Sony Pictures kembali mengadaptasi film dari salah satu seri novel Millenium berjudul A Girl in Spider’s Web yang ditulis oleh pengarang asal Swedia, David Lagercrantz. Ini merupakan penantian panjang setelah A Girl with Dragon Tattoo pada 2011 yang dibintangi oleh Rooney Mara dan Daniel Craig.
Masih mengisahkan tentang aksi Lisbeth Salander, peretas handal berpenampilan edgy yang bekerja dengan caranya sendiri. Kali ini Lisbeth yang diperankan oleh Claire Foy disewa untuk mencuri perangkat lunak bernama Firewall dari badan pertahanan Amerika Serikat.
Namun perangkat yang mampu mengakses kode senjata nuklir di seluruh dunia itu direbut oleh kelompok mafia yang dikenal dengan tato laba-laba. Dari sini, Lisbeth kembali bekerja sama dengan kawan lama Mikael Blomkvist (Sverrir Gudnason).
Tempo film berjalan cepat, sejak awal cerita masalah terus mengalir dengan intens sehingga memberi sensasi mendebarkan. A Girl in Spider’s Web mampu membangun rasa penasaran penonton dengan nuansa gelap yang disajikan.
Seolah mempercantik klimaks, bagian akhir film terasa menggetarkan perasaan ketika Lisbeth bertemu dengan sosok penting dari masa kecilnya. VIVA memberikan nilai 7 dari 10 untuk dasar cerita yang kuat.
Sayangnya, adegan awal yang disuguhkan sutradara Fede Alvarez untuk menampilkan citra sangar sang pemeran utama terasa kurang menggigit. Meski begitu, rasa rindu penonton dapat terobati dengan aksi tomboy khas Lisbeth Salander di atas motor ducati hitamnya.
A Girl in Spider’s Web sudah dapat dinikmati dalam jadwal jam midnight di bioskop Tanah Air dan akan tayang pada 17 November 2018.