Kembalinya Sutradara Jepang Sadao Nakajima usai Absen 20 Tahun

Sutradara asal jepang, Sadao Nakajima
Sumber :
  • VIVA/Finalia Kodrati

VIVA – Sutradara kenamaan Jepang, Sadao Nakajima sempat tak tedengar lagi namanya di dunia film negeri Matahari Terbit. Setelah absen selama 20 tahun, di 2018 ini sutradara yang dikenal karena karyanya di film-film yakuza dan jidaigeki kembali unjuk gigi.

Dari Film Keluarga hingga Percintaan Rumit, Ini 10 Rekomendasi Film Jepang Wajib Ditonton!

Sadao hadir dengan film terbarunya berjudul Tajuro Jun Aiki. Film tersebut akan diputar di Kyoto International Film and Art Festival 2018. Film ini masuk dalam kategori Special Invitation Film.

Tajuro Jun Aiki diputar pada Sabtu, 13 Oktober 2018 di Yoshimoto Gion Kagetsu, Kyoto, Jepang. Film ini sendiri bergenre jidaigeki, yang berlatar belakang zaman Edo dan bertarung menggunakan pedang. 

Film The Wandering Moon Hadirkan Kisah Pertemuan dengan Orang di Masa Lalu

Sadao mengungkapkan, selain memperlihatkan pertarungan dengan pedang, film ini juga menceritakan tentang kota Kyoto. Kyoto adalah tempat lahirnya film Jepang. Ia pun senang karena kembali berkarya setelah cukup lama absen.

"Akhirnya setelah 20 tahun absen, bisa berkarya kembali," katanya saat konferensi pers.

Film Jepang dengan Adegan Seks Mencekam, Nomor Tiga Berani Tonton?

Film garapan sutradara kawakan berusia 84 tahun ini juga didukung sederet aktor terkenal Jepang. Di antaranya adalah Kengo Kora, Mikako Tabe, dan Ryo Kimura. Sadao tanpa segan memuji kedua bintang muda yang terlibat dalam filmnya, Kengo dan Ryo.

"Saya melihat mereka berdua sangat bersemangat. Jadi saya sangat berkesan dengan mereka berdua," ujar sutradara berusia 84 tahun ini.

Sementara itu, Sadao yang juga dikenal dengan sebutan chambara maestro ini sudah berkarier di dunia film selama 59 tahun. Nantikan juga wawancara dengan Sadao Nakajima di VIVAshowbiz.

Viral Pegawai Minimarket Fasih Bahasa Jepang Hanya Modal Nonton Anime

Gibran Pakai Atribut Anime, Ini Ciri-ciri Kamu Seorang Wibu

Perhatian publik tertuju pada cawapres no urut 2, Gibran, yang menjadi perbincangan karena mengenakan pin One Piece dan jaket logo Naruto. Sehingga disebut sebagai wibu.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2024