Video Trailer First Man, Kisah Pendaratan Neil Armstrong di Bulan
- Firstman.com
VIVA – Universal Pictures telah merilis trailer pertama film First Man yang dibintangi Ryan Gosling. Film ini menyoroti tentang misi NASA untuk mendaratkan seorang pria di bulan, yaitu Neil Armstrong yang diperankan oleh Gosling.
Dilansir dari Aceshowbiz, Jumat, 31 Agustus, seorang sumber baru saja menunjukan bahwa akan ada lebih banyak ketegangan yang mengelilingi misi pendaratan di bulan ini, termasuk keraguan yang dihadapi Armstrong dari keluarganya dan masyarakat. "Apakah kamu pikir, kamu akan kembali?" kata putra Armstrong pada saat adegan makan malam bersama.
Film ini juga menunjukkan pertemuan pertama Armstrong dengan Buzz Aldrin, yang dimainkan oleh Corey Stoll, yang kemudian bergabung dengan Armstrong pada penerbangan Apollo 11.
Sang sutradara, Damien Chazelle mengatakan  film First Man digambarkan sebagai kisah memukau di balik misi berawak pertama ke bulan, dengan fokus pada Neil Armstrong dan saat bersejarah tentang penerbangan Apollo 11.
Film First Man ini ditulis oleh pemenang Academy Award Josh Singer (Spotlight, The Post) dan diproduksi oleh Steven Spielberg dan Adam Merims, dengan Singer yang berperan sebagai produser eksekutif.
Film ini menampilkan sederet bintang ternama dan pemenang Golden Globe yaitu Claire Foy yang berberan sebagai istri Armstrong, Kyle Chandler, Jason Clarke, Patrick Fugit, Christopher Abbott, Ciaran Hinds, Ethan Embry, dan Shea Whigham. Â Film Ini dijadwalkan akan tayang di Amerika pada tanggal 12 Oktober mendatang.
Film ini juga telah diputar sebagai pembuka dalam Festival Film Venesia pada Rabu, 29 Agustus, dan mendapat banyak tepuk tangan meriah.Â