Sekuel FIlm My Stupid Boss, Si Bossman Kembali ke Tanah Air
- VIVA.co.id/Nuvola Gloria
VIVA – Setelah sukses dengan film pertamanya, sekuel film 'My Stupid Boss' kembali hadir.  Dengan cerita yang masih sama, kali ini kisah My Stupid Bos diawali dengan kembalinya Bossman ke Tanah Air dari perjalanannya ke Malaysia.Â
Masih diperankan oleh Reza Rahadian sebagai Bossman dan Bunga Citra Lestari sebagai Kirani sang asisten bos.
Uniknya, film produksi Falcon Pictures ini melakukan promosi dengan menggunakan helikopter yang melandas di helipad Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan hari Selasa, 31 Juli 2018.Â
Dalam promo tersebut, Bossman keluar dan turun dari helikopter sambil memanggil Kirani dan memberikan kopernya.Â
Gelagatnya yang unik, aneh dan kocak tak hilang, masih sama. Kedatangannya disambut Kirani dengan muka jutek.
"Saya ini kan rencananya mau nyapres ya. Jadi ya kita tunggu aja kejutannya nanti," kata Bossman alias Reza Rahadian dalam promo film tersebut.Â
My Stupid Boss 2 akan memulai syuting pada 6 Agustus 2018 di Indonesia dan Vietnam dengan digarap oleh Upi. Bossman akan melanjutkan bisnisnya dalam film ini dan masih membuat jengkel Kirani.Â
Â