Mengenal 5 Kekuatan Super di Balik Warna The Darkest Minds
- 20th Century Fox
VIVA – The Darkest Minds merupakan film terbaru dari 20th Century Fox yang akan tayang pada 15 Agustus mendatang. Film ini menceritakan tentang kekacauan dunia di mana populasi anak-anak hampir musnah.
Mereka yang selamat punya kekuatan khusus yang kemudian dianggap sebagai ancaman oleh pemerintah. Anak-anak ini pun dikurung di sebuah markas spesial dan dikategorikan berdasarkan kekuatan mereka.
Berdasarkan klip singkat di balik layar The Darkest Minds yang diterima VIVA, kekuatan super anak-anak ini dibagi ke dalam sejumlah warna.
"Kamu selamat dari penyakit, tapi kamu kini berbeda. Semua anak ditempatkan sesuai keunikan mereka," kata karakter Dr. Viceroy dalam video tersebut.
Hijau berarti mereka yang punya kecerdasan tinggi. Biru adalah kemampuan telekinesis yang bisa menggerakkan benda hanya dengan pikiran mereka. Sementara Emas mampu memanipulasi listrik. Merah adalah kekuatan berbahaya, karena dia bisa menjadi penghancur yang mematikan. Terakhir Oranye, pengontrol pikiran orang lain.
"Karena kekuatan-kekuatan itulah, orang dewasa takut pada mereka," tukas pemeran Zu, anak berkekuatan Kuning, Miya Cech.
Selain itu, menurut Harris Dickinson, pemeran Liam yang berkekuatan Biru, film ini adalah tentang persahabatan dan keluarga.
"Film ini tentang bagaimana menjadi sosok yang kuat, membela apa yang kita yakini dan berjuang untuk apa yang kita percaya," katanya.
Tonton video di balik layar The Darkest Minds berikut ini.
KUIS
Mau jadi yang pertama nonton film The Darkest Minds di acara Premiere pada 14 Agustus 2018 pukul 19.00 WIB di XXI Lotte Shopping Avenue, Jakarta? Jawab pertanyaan berikut di kolom komentar artikel ini.
“Jika kamu bagian dari The Darkest Minds, apa warna favorit kamu serta apa yang akan kamu lakukan dengan kekuatan itu?”
Format: Nama_Jawaban_akun Instagram_domisili
Ada 70 TIKET untuk 35 orang pemenang. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 10 Agustus 2018. Yuk ikutan!