Aktor Muda Haniv Hawakin 'Cicipi' Film Sejarah Rasa Milenial

Para pemain film Stadhuis Schandaal, termasuk Haniv Hawakin.
Sumber :
  • dok.ist

VIVA – Film nasional saat ini tengah diisi oleh para pemain muda. Mulai dari film genre horor sampai drama komedi.

Deretan Film Internasional Ini Resmi Tayang di Indonesia, Ada Peraih Penghargaan Bergengsi

Sebagian besar film yang dibintangi oleh mereka sukses besar di pasaran. Salah satu film yang tengah jadi sorotan adalah film sejarah rasa millenial produksi Xela Pictures, yakni Stadhuis Schandaal.

Dia lah Haniv Hawakin yang mulai merambah dunia layar lebar lewat film yang akan tayang 26 Juli mendatang tersebut.

Pengalaman Menegangkan Deva Mahenra Bintangi Film 'Ipar Adalah Maut' Diangkat dari Kisah Viral

"Saya dapat peran sebagai Chiko itu di akhir-akhir casting. Pak Adisurya Abdy (sutradara) langsung yang pilih," ucap Haniv saat ditemui di Jakarta baru-baru ini.

Saat syuting berlangsung, aktor berambut panjang ini mampu memberikan penampilan sesuai dengan karakter Chiko di Stadhuis Schandaal. Haniv merasa total berakting.

Sangat Menyentuh, Film Rose Hadirkan Kisah Pengidap Skizofrenia

"Seperti bermusik, main teater. Di film ini aku juga dapat pekerjaan selain akting, bantuin jadi sound engineer," dia mengungkapkan.

Adisurya Abdy, sutradara film Stadhuis Schandaal, memberikan pujian setinggi langit kepada Haniv Hawakin selama proses syuting berlangsung. Ia merasa pilihannya terhadap Haniv Hawakin saat casting tak sia-sia. (ren)

Film Ipar Adalah Maut

Mirip Ipar Adalah Maut, 5 Film Indonesia Ini Juga Tentang Perselingkuhan!

Film Ipar Adalah Maut tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Film yang digarap oleh Hanung Bramantyo ini menceritakan tentang kehidupan rumah tangga Aris dan Nisa

img_title
VIVA.co.id
19 Juni 2024