5 Fakta Terbaru Film Jailangkung 2

Para pemain film Jailangkung 2
Sumber :
  • Putri Dwi/VIVA

VIVA – Bagi pecinta film horor nasional, sepertinya sekuel terbaru berjudul “Jailangkung 2” bisa masuk dalam daftar film yang wajib ditonton. Setelah kesuksesan di film pertama  dengan judul “Jailangkung” di tahun 2017 yang tembus hingga 2,5 juta penonton, kengerian film itu belum usai.

Presiden Prabowo Didampingi Mentan Amran Dalam Kunjungan Perdana ke Lahan Pertanian Merauke

Film yang rencananya akan tayang pada Lebaran 2018 ini sepertinya masih menarik dan menyimpan misteri yang terus berlanjut untuk meneruskan konflik di film pertamanya. Poster dan trailer filmnya pun sudah dirilis oleh pihak produksi pada Senin, 30 April 2018. Kira-kira apa saja hal-hal menarik yang ada dalam film ini ? Berikut 5 hal menarik yang dirangkum VIVA,

1.   Trailer yang Makin menyeramkan

Momen Haji Isam Dampingi Prabowo Sambangi Proyek Cetak Sawah 1 Juta Hektare di Merauke

Masih melanjutkan dengan film pertamanya di tahun 2017. Namun, pada film Jailangkung 2 ini sepertinya benang merahnya terdapat dari tokoh Angel (Hannah Al Rasyid) yang penuh misteri. Jika dilihat dari trailer filmnya, Jailangkung 2 lebih mencengkam karena terlihat lebih banyak makhluk astral yang muncul hingga efek-efek suara maupun visual yang menegangkan.  

2.    Adegan Menyelam

Anindya Bakrie Harap Kadin di Sulawesi Terus Kerja Keras untuk Merah Putih dan Masyarakat

Berbeda dari film horor kebanyakan yang selalu berlatarkan di darat. Film Jailangkung 2 sepertinya akan menampilkan banyak adegan menyelam di bawah air. Bahkan kabarnya Amanda Rawles, Jefri Nichol dan pemain lainnya diharuskan untuk mengambil gambar di kedalaman 10 sampai 15 meter di bawah laut. Kabarnya Amanda Rawless pun sampai berhadapan dengan ikan Hiu yang terkenal ganas.

3.    Film terakhir Deddy Sutomo

Seperti yang diketahui sebelumnya, aktor senior Deddy Sutomo telah meninggal dunia pada 18 April 2018 lalu. Namun, ternyata sebelum meninggal sang maestro tersebut sempat membintangi film Jailangkung 2 ini. Maka dari itu film ini menjadi film terakhirnya dan tentunya akan menjadi sangat dikenang bagi keluarga maupun di industri hiburan ini.

Jailangkung 2017


4.    Bentuk jailangkung yang bukan pakai batok

Ada yang menarik dari film Jailangkung 2 ini, yakni bentuk jailangkungnya sendiri tak seperti jailangkung ‘jadul’ yang agak besar dan menggunakan batok kelapa untuk kepalanya serta kayu yang diikat sehingga membentuk huruf ‘T’ untuk bagian badan. Seperti yang dilihat dari trailer pada film ini, Jailangkungnya lebih terlihat berbentuk segitiga dengan ranting-ranting pohon kecil dengan bentuk yang agak kecil.

5.    Terdapat Bumbu-bumbu Cinta

Tak melulu menampilkan horror yang mencengkam dan menakutkan. Sepertinya dalam film Jailangkung 2 akan disisipkan bumbu-bumbu cinta, yaitu kisah cinta antara Jefri nichol, Amanda Rawles dan Naufal Samudra. Pastinya hal tersebut akan membuat film Jailangkung 2 ini akan sedikit lebih manis.

Makin penasaran dengan film Jailangkung 2 ini? Eeitttss sabar! sepertinya kalian harus menunggu karena film ini akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Lebaran 2018 ini. (ren)

Poster film Kuntilanak

Kuntilanak dan Jailangkung Gentayangan Saat Lebaran 

Film horor semakin diminati penonton Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
19 Juni 2018