Ogah Bersaing dengan Deadpool, Film Ini Mundur Tanggal Rilis
- 20th Century Fox
VIVA – Film bergenre horor, memang memiliki penggemar tersendiri. Tidak ada habisnya, jika membahas film genre ini, karena akan terus diproduksi, seperti Screen Gems yang kali ini membuat film berjudul Slender Man.
Dilansir dari Screen Rant, Rabu 24 Januari 2018, Screen Gems akan merilis film Slender Man pada Agustus 2018. Film ini terinspirasi dari meme Slender Man.
Karakter Slender Man, pertama kali muncul dari rangkaian gambar yang mengerikan. Gambar menakutkan itu menampilkan tokoh manusia, dengan postur tubuh yang memanjang dan akan mengancam anak-anak.
Film Slender Man mengisahkan tentang sekelompok anak-anak yang menembak seseorang yang telah menjadi legenda sebagai salah satu dari sebuah ritual permainan. Tetapi, setelah mereka melakukan ritual tersebut, salah satu anak menjadi hilang dan semua orang memastikan itu adalah ulah Slender Man.
Screen Gems awalnya menetapkan tanggal rilis Slender Man pada 18 Mei 2018, tetapi Bloody Disgusting melaporkan rilis film ini mundur menjadi 24 Agustus 2018. Mundurnya jadwal tersebut diduga, karena persaingan dengan Deadpool 2 di bulan Mei. Film dari 20th Century Fox itu diprediksi akan meraup sangat banyak penonton di bulan tersebut.
Karenanya, Screen Gems yakin, film Slender Man akan mendobrak genre film horor pada 24 Agustus nanti. Seperti tahun sebelumnya, Annabelle yang rilis Agustus, sukses menjadi salah satu film genre horor, meraup keuntungan US$102 juta.
Slender Man akan dimainkan oleh Annalise Basso, Javier Botet, Jaz Sinclair, Joey Raja, dan Goldani Telles.