Nuri Maulida Kembali ke Pelukan Jeje Govinda

Pasangan selebriti Nuri Maulida dan Jeje 'Govinda'
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAlife - Putus nyambung dalam sebuah hubungan asmara adalah suatu hal yang biasa. Hal ini juga terjadi pada pesinetron Nuri Maulida yang kini kembali pacaran dengan Jeje 'Govinda'.

"Baru enam bulan balikan. Kalau jodoh ya alhamdulillah, aku juga nggak mau berharap muluk-muluk," ujar Nuri ditemui disela-sela pembuatan video klip Asmahul Husnah di Pondok Labu, Jakarta Selatan.

Pengendara Motor Wajib Perhatikan Gaya Berkendara Agar Tak Tergelincir saat Hujan

Menurut Nuri, ia sudah terlanjur merasa nyaman dengan sosok Jeje. Ia menilai sang kekasih sebagai seseorang yang cukup bertanggung jawab.

"Dari aku pribadi sudah cocok sama dia, dia pun sama. Aku mencari seseorang yang mencari baik dan buruknya, itu semua aku merasakan ada di dia," katanya.

Meski akhirnya bersama lagi, bukan berarti bintang sinetron Cinta Fitri itu buru-buru ingin menikah. "Kalau arah serius memang sudah serius. Kita ingin menyeriusi hubungan ini. Tapi belum ada jalan yang terbuka untuk mempersiapkan lebih lanjut," ujarnya.