Terpopuler: Kata Maia Soal Jefri Nichol Harusnya Menang, Luna Maya Bangga Jatuh Cinta di Umur 40
JAKARTA – Pertandingan tinju El Rumi dan Jefri Nichol masih jadi perbincangan, hubungan asmara Luna Maya, hingga perceraian Okie Agustina dan Gunawan Dwi Cahyo, mengisi daftar berita terpopuler Showbiz. Untuk mengetahui selengkapnya, berikut rangkuman berita terpopuler Showbiz VIVA.co.id sepanjang Selasa, 21 November 2023.
Ditanya Netizen, Seharusnya Jefri Nichol yang Menang, Ini jawaban Maia Estianty
Pertandingan tinju yang dinantikan banyak pihak, Superstar Knockout, telah sukses digelar di Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Pada Jumat malam, 17 November 2023, El Rumi berhasil meraih kemenangan tipis atas Jefri Nichol, mengundang banyak perhatian dan diskusi di kalangan para penggemar dan warganet.
Baca selengkapnya di sini.
Pacaran Beda Usia 10 Tahun, Luna Maya Bangga Masih Bisa Jatuh Cinta di Umur 40
Hubungan asmara Luna Maya dan Maxime Bouttier tak luput dari perhatian publik, apalagi setelah keduanya memutuskan untuk terbuka menjalin asmara dengan sering membagikan momen kebersamaannya di media sosial. Di samping itu, banyak orang yang menyoroti perbedaan usia di antara Luna Maya dan Maxime Bouttier.
Baca selengkapnya di sini.
Ditanya Tentang Kemungkinan Damai Leon Dozan, Ini Jawaban Betharia Sonata
Dalam sebuah peristiwa yang menarik perhatian publik, Betharia Sonata, penyanyi terkenal yang dikenal dengan lagu "Hati yang Luka", terlihat keluar dari Polres Metro Jakarta Pusat. Kedatangan Betharia kali ini berkaitan dengan kunjungan kepada putranya, Leon Dozan, yang terlibat dalam sebuah kasus.
Baca selengkapnya di sini.
Apa Alasan Irish Bella Gugat Cerai Ammar Zoni?
Irish Bella telah resmi menggugat cerai sang suami, Ammar Zoni ke Pengadilan Agama (PA) Depok, Jawa Barat. Irish mendaftarkan gugatan cerai itu pada tanggal 6 November 2023. Sidang perdana digelar pada 16 November 2023.
Baca selengkapnya di sini.
Sidang Perdana dengan Gunawan Dwi Cahyo, Okie Agustina Teringat Pasha Ungu
Rumah tangga Okie Agustina dan Gunawan Dwi Cahyo yang telah dibina selama 11 tahun lamanya akhirnya harus berakhir pada perceraian. Okie Agustina telah mengajukan gugatan cerai terhadap sang suami pada 10 November 2023 lalu dan melaksanakan sidang mediasi 10 hari kemudian.
Baca selengkapnya di sini.