Profil Shindy Samuel, Selebgram yang Jadi Sorotan Usai Jalani Operasi Bariatrik

Selebgram Shindy Samuel dan Robby Purba
Sumber :
  • Instagram @robbypurba

Jakarta – Operasi Bariatrik akhir-akhir ini memang tengah diincar banyak orang, khususnya bagi mereka yang mengalami obesitas dan ingin diet namun sulit untuk menurunkan berat badan. 

Sosok Omara Esteghlal Kekasih Baru Prilly Latuconsina yang 3 Tahun Lebih Muda, Pernah Syuting Film Bareng

Setelah Melly Goeslaw, kini selebgram dan pengusaha Shindy Samuel pun ikut menjalani operasi Bariatrik. 

Melalui akun Instagram pribadinya, Shindy mengungkapkan bahwa ia telah menjalani prosedur tersebut dan dikunjungi oleh sahabat-sahabat artisnya.

Profil Arya Vasco, Kekasih Cinta Laura yang Berusia Lebih Muda

Selebgram Shindy Samuel jalani operasi bariatrik

Photo :
  • Instagram @rendyshindy_samuel

Ia pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan sahabat-sahabatnya yang telah menjenguknya di rumah sakit saat dalam proses pemulihan.

Intip Profil dan Harta Kekayaan Eks Ketua PN Surabaya, Tersangka Baru Kasus Suap Vonis Bebas Ronald Tannur

"Kepada mereka yang datang mengunjungi saya pada hari operasi bariatrik saya, saya selalu berterima kasih. Kepedulian dan perhatian Anda lebih berarti bagi saya daripada kata-kata yang bisa diungkapkan. Terima kasih telah ada untukku di setiap langkahku," tulis Shindy Samuel dalam captionnya.

Namun, siapa sebenarnya sosok Shindy? Ini profil singkatnya, dihimpun dari berbagai sumber.

Sejak namanya menjadi trending di media sosial, Shindy Samuel sering dibicarakan.

Shindy, yang memiliki nama asli Shindy Romawi Rapsanjani adalah istri dari aktor sekaligus model ternama yakni Rendy Samuel. 

Selebgram Shindy Samuel

Photo :
  • Instagram @rendyshindy_samuel

Sebelum sukses seperti sekarang, Shindy dulunya berprofesi sebagai seorang bidan di sebuah Puskesmas. Ketika Shindy menjadi bidan, ia juga merupakan Aparatur Sipil Negara atau ASN. 

Hingga akhirnya ia memutuskan untuk menikah dengan Rendy Samuel dan menjajal keberuntungan untuk membangun bisnis kuliner. Setelah menjajal bisnis kuliner, Shindy beralih ke bisnis di bidang kecantikan yaitu kosmetik atau skincare sejak tahun 2020 lalu.

Kini, ia adalah seorang businesswoman atau pengusaha yang sukses. Diketahui, Shindy Semuel memiliki brand kosmetik ternama bernama Glam Shine.

Shindy diketahui telah memiliki 2 orang anak dari pernikahannya dengan Rendy Samuel.

Shindy merayakan hari kelahirannya pada tanggal 23 Maret dan berzodiak Aries.

Sebagai informasi, operasi bariatrik, juga dikenal sebagai bedah obesitas. Ini merupakan prosedur medis yang dilakukan untuk membantu seseorang yang mengalami obesitas berat dalam mencapai penurunan berat badan yang signifikan. 

Sosok Widiyanti Putri Wardhana

Sosok Widiyanti Putri Wardhana, Menteri Paling Kaya Raya yang Hartanya Mencapai Rp5,4 Triliun

Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana jadi sorotan sebagai menteri terkaya di Kabinet Merah Putih, dengan kekayaan Rp5,4 triliun. Simak profil lengkapnya!

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2025