Lina Mukherjee Dipolisikan Gegara Makan Babi, Ahmad Dhani Masih Biayai Korban Kecelakaan Dul

Lina Mukherjee.
Sumber :
  • Instagram @linamukherjee_

VIVA Showbiz – Selebgram Lina Mukherjee akhirnya dilaporkan ke polisi atas tuduhan penistaan agama usai kontennya makan babi viral di media sosial. Selain itu, ada dua penyanyi besar yang pernah diberhentikan saat sedang bernyanyi di atas panggung.

BLACKPINK Bakal Comeback Bulan Mei 2025 dengan Album Terbaru dan Siap Tur Dunia, Warganet: Gak Percaya!

Sejumlah berita menjadi yang terpopuler di kanal Showbiz VIVA sepanjang Jumat 17 Maret 2023. Berikut rangkuman selengkapnya.

1. Gara-gara Pamer Makan Babi, Lina Mukherjee Dilaporkan Polisi karena Penistaan Agama

Lina Mukherjee Cerita Pengalaman di Penjara, Ngaku Lebih Hati-hati

Lina Mukherjee

Photo :
  • Instagram @linamukherjee_

Lina Mukherjee tak ada habisnya menjadi perbincangan warganet, usai dirinya memamerkan makanan haram berupa babi yang dikonsumsinya melalui akun media sosial pribadinya. Dengan penuh percaya diri, sosok TikTokers bertubuh montok ini membuat konten makan daging babi yang dibagikannya melalui akun TikTok pribadinya. Imbas dari aksinya yang dinilai sengaja itu pun langsung membuat wanita berusia 32 tahun tersebut banjir komentar pedas hingga hujatan dari sejumlah warganet.

Terungkap! Begini Cara Rose BLACKPINK Mengatasi Kecemasan

Baca selengkapnya di sini.

2. 2 Penyanyi Besar Diberhentikan Nyanyi oleh Staf Saat Konser Berlangsung

Raja dangdut Rhoma Irama

Photo :
  • IG @rhoma_official

Cerita girlgrup ternama Korea Selatan BLACKPINK yang pernah diberhentikan saat konser berlangsung masih teringat di telinga. Kejadian itu terjadi pada 22 Juni 2018. Kala itu BLACKPINK menjadi salah satu penyanyi yang mengisi acara tersebut. Mereka dijadwalkan bakal menyanyikan lagu-lagu hitsnya. Namun, ketika membawakan lagu ‘Forever Young’ seorang staf wanita lari ke tengah panggung dan menghentikan penampilan BLACKPINK tersebut secara tiba-tiba.

Baca selengkapnya di sini.

3. Papa Gabor Meninggal, Kakak Mendiang Laura Anna: Sekarang Udah Berdua Lagi Ya

Laura Anna dan Papa Gabor.

Photo :
  • Instagram @edlnlaura

Kabar duka kembali datang dari keluarga mendiang Laura Anna di mana sang ayah yang bernama Edelenyi Gabor atau lebih dikenal sebagai Papa Gabor dikabarkan telah meninggal dunia di usia 74 tahun.  Informasi tersebut disampaikan oleh putri sulung yang juga merupakan kakak Laura Anna yakni Greta Irene melalui unggahan di Instagram Story-nya. Papa Gabor diketahui meninggal dunia di Hungaria pada dini hari waktu setempat dan pada Kamis, 16 Maret waktu Indonesia.

Baca selengkapnya di sini.

4. Heboh, Lisa dan Jennie BLACKPINK Ungkap Pengalaman Konser di Jakarta

Foto Jennie BLACKPINK saat berada di GBK Jakarta

Photo :
  • IG @jennierubyjane

Super girlband asal Korea Selatan, BLACKPINK belum lama ini tepatnya pada 11-12 Maret 2023, menggelar konser bertajuk BORN PINK World Tour di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. Lisa, Jisoo, Rose, dan Jennie tampil menawan di hadapan puluhan ribu penggemar atau BLINK. Konser di Indonesia ternyata sangat membekas di hati para member BLACKPINK, khususnya Jennie dan Lisa. Keduanya mengunggah foto ke Instagram yang menampilkan aksinya di atas panggung ketika di Jakarta.

Baca selengkapnya di sini.

5. Ahmad Dhani Ternyata Masih Biayai 6 Janda Keluarga Korban Kecelakaan Dul 10 Tahun Lalu

Ahmad Dhani, Al, Dul, dan Maia Estianty.

Photo :
  • Instagram/alghazali7

Musisi Ahmad Dhani rupanya mengaku masih membiayai janda-janda yang merupakan keluarga dari korban kecelakaan yang diakibatkan sang anak, Dul Jaelani pada tahun 2013 silam atau tepatnya 10 tahun lalu.  Pentolan band Dewa 19 tersebut diketahui masih terus membantu keluarga korban hingga saat ini. Bahkan saat kondisi ekonominya sendiri sedang tak begitu baik.

Baca selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya