Masih On Going, Serial Teluh Darah Dapat Respons Positif dari Penggemar
- VIVA/Agus Setiawan
VIVA Showbiz – Serial baru yang tengah on going, dibintangi oleh pasangan Mikha Tambayong dan Deva Mahenra, Teluh Darah, ternyata mendapat banyak respon positif, mulai dari pecinta film hingga netizen sosial media.
Serial Disney+ Hotstar ini bercerita tentang teror ilmu hitam atau teluh, yang merupakan akibat dari perbuatan di masa lalu.
Sinopsis Teluh Darah
Cerita ini dialami oleh wanita bernama Wulan (Mikha Tambayong) yang merupakan pekerja di sebuah perusahaan investasi. Wulan merupakan wanita cerdas yang modern dan tak percaya dengan hal-hal mistis, seperti dukun dan santet.
Namun, semua berubah setelah Wulan menemukan bangkai musang di rumahnya. Setelah kejadian itu, keluarga Wulan terus menerus menerima lebih banyak lagi terror misterius, seperti adanya belatung di makanan, burung gagak yang tiba-tiba muncul, hingga suara misterius yang kerap datang.
Ternyata, teror mengerikan tak hanya dialami oleh keluarga Wulan, tetapi juga oleh keluarga pak Bondan (Willem Bevers) yang merupakan ayah dari Esa (Deva Mahenra). Apakah sebenarnya kedua keluarga terkait?
Meski serial ini tengah berjalan, namun, respon positif sudah banyak didapat. Hal ini diungkapkan langsung oleh sang pemeran, Deva Mehenra.
Bahkan Deva Mahenra tak menyangka Teluh Darah bisa mendapat rating yang cukup bagus di IMDb.
"Yang bikin kita happy, karena nggak hanya respons yang kita dapat di media sosial, tapi juga kalau di cek secara IMDb nya juga itu wow, good number,” ujar Deva saat ditemui Viva di Central Park, Jakarta Barat pada Rabu, 15 Maret 2023.
Setuju dengan pendapat sang suami, Mikha Tambayong menambahkan bahwa penonton akan semakin penasaran dengan serial yang disutradari oleh Kimo Stamboel ini.
“Awal tayang premiere sampai sekarang udah tayang 3 episode senang sih. Kita berhasil bikin orang penasaran, banyak banget yang pengen minta 10 (tambahan) episode,” tambah Mikha Tambayong.