Curi Perhatian, Jan Ethes Jadi Juru Bicara Dadakan di Midodareni Erina Gudono

Jan Ethes
Sumber :
  • VIVA/Cahyo Edi/Yogyakarta

VIVA – Keluarga Jokowi menghadiri acara Midodareni di kediaman Erina Gudono pada Jumat 9 Desember 2022 malam. Saat Midodareni ini ada peristiwa unik yaitu keluarga Jokowi menunjuk Jan Ethes untuk menjadi juru bicara saat diwawancara oleh media.

Awalnya, Kaesang Pangarep secara pelan-pelan memajukan Jan Ethes dan Sedah Mirah ke depan posisi Jokowi berdiri. Scroll untuk simak artikel selengkapnya di bawah ini.

"Juru bicara baru," kata Kaesang sambil menunjuk Jan Ethes.

Tanpa canggung, Jan Ethes pun kemudian menjawab beberapa pertanyaan yang diajukan wartawan. Jan Ethes sempat ditanya tentang bertemu dengan siapa di dalam rumah Erina.

Foto: Keluarga Presiden Joko Widodo saat tiba di rumah calon mempelai putri Erina Gudono, Jumat malam 9 Desember 2022. (VIVA/Cahyo Edi/Yogyakarta)

"Ketemu keluarganya Mbak Erina," kata Jan Ethes.

Selanjutnya cucu pertama Presiden Jokowi ini sempat ditanya apakah bertemu dengan Erina atau tidak. Jan Ethes pun menjawab tidak bertemu dengan Erina.

Ramai-ramai Calon Kepala Daerah Sowan ke Jokowi di Solo, Ada Apa?

Putra Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda ini sempat pula ditanya mengenai pakaian apa yang dipakainya dan siapa yang memilihkanya.

"(Warna) Ungu. (Dipilihkan) Pak Jokowi," kata Jan Ethes.

Jokowi Wedangan Bareng Respati-Astrid, Fix Dukung Lawan PDIP di Pilwakot Solo!

Jan Ethes juga sempat ditanya mengenai bagaimana perasaannya saat datang ke rumah Erina.

"Senang, karena banyak orang," ucap Jan Ethes.
 

Temui Jokowi di Solo, Gerindra Bilang Itu Janji Presiden Prabowo Subianto
Jokowi dan Iriana tunjukkan surat suara

Momen Jan Ethes Dampingi Jokowi dan Iriana Mencoblos Pilkada 2024

Presiden ketujuh RI Joko Widodo (Jokowi) menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024 di TPS 12 Kelurahan Sumber, Solo, pada Rabu 27 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024