BLACKPINK Tampil di MTV Video Music Awards 2022

BLACKPINK
Sumber :
  • instagram @blackpinkofficial

VIVA Showbiz – Kabar baik datang dari girl group terkenal asal Korea Selatan, BLACKPINK akan tampil di MTV Video Music Awards (VMA) tahun ini.

Tampil Terbuka Usai Gugatan Cerai, Asri Welas Disebut Salah Bergaul

Pada 15 Agustus 2022 waktu setempat, pengumuman tentang BLACKPINK sebagai salah satu dari empat artis yang ditambahkan ke lineup penampilan untuk VMA 2022.

BLACKPINK

Photo :
  • twitter.com/BLACKPINK
Terungkap! Begini Cara Rose BLACKPINK Mengatasi Kecemasan

Grup ini akan membuat debut acara penghargaan AS mereka dengan penampilan AS pertama mereka dari single pra-rilis “BORN PINK” mereka “Pink Venom.”

Melansir dari Soompi pada 16 Agustus 2022, BLACKPINK menjadi girl grup K-pop pertama yang memenangkan VMA pada tahun 2020, mereka berhasil memenangkan Song of the Summer dengan “How You Like That”. Tahun ini, BLACKPINK dinominasikan untuk Best Metaverse Performance (PUBG) dan Lisa dinominasikan sebagai artis solo untuk Best K-Pop dengan "LALISA."

D'MASIV Siap Rayakan Pergantian Tahun dengan Konser Bertajuk Magical Night in New York

Beberapa artis lain yang akan tampil di VMA tahun ini, yaitu Anitta, J Balvin, Marshmello x Khalid, Panic! Di The Disco, Lizzo, Jack Harlow, dan Mneskin.

BLACKPINK

Photo :
  • instagram @blackpinkofficial

MTV Video Music Awards 2022 akan tayang pada 29 Agustus 2022 pukul 9 pagi waktu Korea Selatan. Single pra-rilis BLACKPINK “Pink Venom” akan dirilis pada 19 Agustus sementara album studio kedua mereka “BORN PINK” akan dirilis pada 16 September.

BCL.

Penampilan Terbaru BCL Bikin Heboh, Netizen Hingga Artis Ramai Komentar

Penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) mengejutkan publik dengan unggahan di Instagram pribadinya. Pelantun Pernah Muda itu mengunggah foto tampilan terbaru dari rambutnya.

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024