Momen Celine Evangelista Kenalkan Marshel Widianto ke Keluarganya
- Tangkapan layar
VIVA – Makin Serius, Celine Evangelista mengenalkan Marshel Widianto ke papanya melalui video call. Celine Evangelista membagikan momen di Instagram saat ia perkenalkan Marshel ke keluarganya di Italia.
Marshel Widianto adalah seorang Komika yang dikabarkan mempunyai hubungan dengan Celine Evangelista. Dengan membuktikan keseriusan hubungan Celine Evangelista dan Marshel Widianto hingga berkenalan dengan keluarga Celine.
Mantan istri Stefan William ini tak ragu untuk memperkenalkan Marshel Widianto kepada orangtuanya. Dalam tangkapan layar yang dibagikan Celine Evangelista juga terlihat ada ayahnya, Maurro Ricci.
Perkenalan yang mereka lakukan saat ini masih secara jarak jauh lantaran jarak karena Maurro Ricci dan istrinya saat ini berada di Italia.
Tangkapan layar momen video call Celine Evangelista dan Marshel Widianto diunggah melalui Instagram stories pada kamis, 9 Juni 2022.
“Video call with my family in Italy,” tulis Celine Evangelista.
“Kenalin acel ke papaa juga @marshel_widianto,” tambahnya.
Hubungan Celine Evangelista dan Marshel Widianto memang sedang hangat diperbincangkan. Terlihat juga Celine Evangelista benar-benar naksir dengan Marshel Widianto.
Bahkan, Celine Evangelista mengunggkapkan niatnya untuk menikah dengan Marshel Widianto. Ucapan itu terungkap dalam kanal YouTube Starpro Indonesia pada Kamis, 2 Juni 2022.
Celine Evangelista mengaku sudah nyaman dengan Komika Marshel Widianto. Namun, banyak juga berita yang beredar kalau hubungan mereka hanya settingan.