5 Aktris Cantik Bollywood yang Tak Kunjung Nikah, Sayang Amat!
- indiatoday
VIVA – India dikenal sebagai negara bermukimnya bidadari-bidadari cantik. Sudah tak terhitung aktris cantik India sukses menyedot perhatian pecinta film Bollywood di tanah air. Nah, dalam kesempatan ini, dirangkum deretan aktris Bollywood yang masih berstatus single atau belum menikah.
Ada berbagai alasan yang membuat beberapa aktris India ini belum menikah. Mulai dari kesibukan yang harus dijalani sebagai orang terkenal. Ada pula yang memang masih suka melajang. Ada yang belum menemukan yang sreg. Padahal untuk mencari suami tinggal tunjuk saja.
Yang teramat disayangkan, bahkan ada yang kini usianya telah 48 tahun. Usia yang tentu tak muda lagi meski masih mempunyai paras mempesona. Meski banyak aktris Bollywood yang cukup umur masih melajang, redaksi merangkum menjadi 5 yang terbaik, dilansir dari intipseleb.
1. Sushmita Sen
Miss Universe 1994 ini menciptakan sejarah menjadi wanita India pertama yang mengadopsi anak tanpa status pernikahan. Saat ini, wanita cantik berusia 44 tahun ini memiliki dua anak. Dalam sebuah wawancara, Sushmita memang mengaku tak ingin menikah, meski ia sempat dikabarkan dekat dengan Randeep Hooda dan Wasim Akram.
2. Tabu
Usianya memasuki 48 tahun, namun parasnya masih sangat elok. Hingga saat ini, Tabu belum tertarik untuk menikah meski tercatat beberapa kali dekat dengan aktor top. Alasannya, Tabu masih ingin menikmati masa lajangnya. Tabu sendiri tampak tak senang saat disodorkan pertanyaan kapan menikah. Ia menjawab menikah adalah hal kuno dan tak perlu dibahas lagi.
3. Nargis Fakhri
Untuk aktris yang sempat dikabarkan dekat dengan Uday Chopra ini memang tegas tak ingin menikah. Di usianya yang memasuki 40 tahun, Nargis Fakhri mengaku ingin menjadi wanita mandiri dan fokus mengejar karier.
4. Tanisha Mukerji
Adik artis top Bollywood, Kajol ini usianya sudah 42 tahun. Ia sempat menjalin kasih dengan Uday Chopra, lawan mainnya di film Neal n Nikki yang dirilis 2005 silam. Tapi hubungan keduanya tak berlangsung lama. Sempat menambatkan hatinya pada Armaan Kohli, Tanisha kini tetap memilih berstatus lajang.
5. Sakshi Tanwar
Sempat santer digosipkan telah menikah dengan pengusaha kaya raya, Sakshi Tanwar membantah semua rumor itu. Aktris berusia 47 tahun ini mengaku belum menemukan pria yang cocok. Senada dengan Sushmita Sen, Sakshi juga memilih mengadopsi  anak.
Â
Ingin tahu berita seputar bollywood lainnya, klik saja