Logo BBC

The Beatles di Abbey Road: Siapa yang Ambil Foto Menyeberang Jalan?

Foto personel The Beatles melintasi jalan Abbey Road di London 8 Agustus 1969.-Reuters
Foto personel The Beatles melintasi jalan Abbey Road di London 8 Agustus 1969.-Reuters
Sumber :
  • bbc

Pada 8 Agustus 1969, atau 50 tahun lalu, The Beatles difoto tengah menyeberang jalan di London.

Foto George Harrison, Paul McCartney, Ringo Starr dan John Lennon menyerang jalan di luar studio EMI di kawasan St John`s Wood menjadi sampul album Abbey Road dan menjadi foto paling ikonik dari Fab Four ini.

Foto ini dibidik oleh mendiang fotografer asal Skotlandia Ian Macmillan yang menggunakan tangga di tengah jalan, sementara seorang polisi menutup jalan.

Keseluruhan proses hanya berlangsung 10 menit.


Penyeberangan jalan di luar studio Abbey Road di London, tempat The Beatles merekam album mereka. - Getty Images

Ken McNab, penulis And in the End: The Last Days of the Beatles, (Hari-hari terakhir the Beatles) mengatakan kepada Radio Good Morning Scotland BBC bahwa hubungan antara anggota saat itu tegang dan foto itu diambil beberapa minggu sebelum mereka bubar.

McNab mengatakan, "Mereka sangat kecapaian, baik secara profesional ataupun pribadi."

McNab mengatakan Macmillan, yang meninggal pada 2006 sangat rendah hati terkait karyanya itu.