Menu Sedap Buka Puasa, Pindang Tempoyak Khas Palembang

Ikan Pindang
Sumber :

VIVA – Bagi Anda penikmat ikan, bisa mencoba membuat pindang tempoyak khas Palembang sebagai menu buka puasa hari ini. Tidak hanya untuk berbuka, olahan ikan, fermentasi durian dan dan perpaduan kuah pedas yang menyegarkan ini juga bisa dimakan untuk sahur.  

9 Menu Buka Puasa Unik dari Berbagai Negara, Bikin Ngiler dan Penasaran!

Bila kita ke Palembang, memang mudah kita mendapatkan pindang tempoyak. Biasanya tempoyak ikan di Palembang adalah olahan ikan patin yang direbus bersama rempah-rempah. Masakan yang satu ini menjadi menu wajib bagi keluarga Yustina, yang tinggal di Jalan Bukit Permai Palembang, Sumatera Selatan.

Untuk membuat pindang tempoyak, Anda cukup menyiapkan bahan utama ikan pating yang segar. Kemudian siapkan bumbu-bumbu seperti kunyit, cabai dan tempoyak yang dihaluskan. Sementara serai dan laos cukup digprek saja.

Aneka Resep Kolang kaling Segar Cocok untuk Menu Buka Puasa

Bahan rempah-rempah ini kemudian direbus bersama ikan dan diaduk secara merata. Jangan lupa menambahkan gula dan garam. Durasi merebus antara 20 sampai 25 menit. 

Setelah keluar aromanya, pindang tempoyak ini siap dihidangkan. Yustina yang juga menjual pindang tempoyak pindang secara online, sudah mendapatkan pesanan yang lumayan banyak sejak satu hari sebelum ramadhan. Sudah lebih dari lima belas porsi yang dipesang untuk pengiriman pada hari pertama puasa. 

Resep Sayur Sop yang Sederhana dan Bernutrisi Untuk Menu Sahur

"Harga satu porsi saya jual 25 ribu rupiah. Pada bulan puasa ini mulai dijual secara online," katanya.

Ayo jaga daya tahan tubuh kita selama menjalankan ibadah puasa. Jaga kebersihan agar kita terhindar dari virus corona. Update informasi Anda mengenai penanganan wabah corona dalam tautan berikut ini. Atau update informasi berita Ramadhan dalam tautan berikut ini. 

Baca juga: Tips Membuat Gorengan Sehat untuk Buka Puasa Saat Corona

Laporan: Ganda Kopatra/ tvOne Palembang 

Pentol Ayam Kriwil Chef Devina Hermawan

Pentol Ayam Kriwil ala Chef Devina Hermawan: Takjil Buka Puasa yang Gurih dan Mudah Dibuat

Chef Devina Hermawan membagikan resep pentol ayam kriwil cocok untuk menu buka puasa. Bagi yang bosan dengan aneka jajanan gorengan, yuk intip resepnya!

img_title
VIVA.co.id
1 April 2024