Aksi Wiranto di Video Klip Lagu “Ga Mudik, Ga Papa”
- YouTube
VIVA – Sosok mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) Wiranto kini kembali tengah ramai diperbincangkan. Namun bukan karena urusan politik, hukum dan keamanan tapi berkat lantunan suaranya saat mendendangkan sebuah lagu.
Ya, Wiranto mendadak ramai menjadi tokoh yang turut mendendangkan sebuah tembang yang bertemakan seruan untuk tidak melakoni perjalanan mudik selama masa pandemi wabah corona ini.
Lagu berjudul “Ga Mudik, Ga Papa” itu hasil ciptaan Harry Yamba dan diproduseri oleh Leles Sudarmanto serta Nyo Kristianto kini sudah ada video klipnya di jejaring YouTube.
Baca juga: Meme Lucu Taufik Hidayat Bongkar Korupsi Imam Nahrawi
Dalam klip itu, Wiranto tampak sangat percaya diri dengan penampilannya mengenakan kemeja putih dan berlatar suasana rumah yang cukup menarik.
Pada rangkaian video klip lagu berdurasi 2 menit 29 detik tersebut juga turut digambarkan sejumlah dokumentasi penegakan aturan larangan mudik oleh para petugas yang bertugas di berbagai daerah.
“Yuk ga usah mudik, tinggal di rumah lebih baik. Yuk ga usah pulang, saudara tak akan hilang,” yang jadi sebagian pengggalan lirik lagu Ga Mudik, Ga Papa itu.
Baca juga: Asyik, 2 Eks Panglima TNI Muncul di Video Dangdutan Anti Corona
Video klip tersebut diunggah di akun Tvlinkstreaming, dimana sebelumnya akun itu juga pernah mengunggah lagu yang sama namun dalam versi bahasa Jawa.
Pada versi bahasa Jawa, lagu tersebut berjudul “Ora Mudik, Ora Popo” , selain dinyanyikan oleh Wiranto, ada pula mantan Panglima TNI lainnya yakni Jenderal (Purn) Moeldoko serta sejumlah figur tokoh masyarakat.