Gabung di Pesbukers Ramadhan, Anwar Sanjaya Siapkan Iman dan Takwa

Anwar Sanjaya
Sumber :
  • instagram Anwar Sanjaya

VIVA – Tak hanya berlimpah pahala, bulan Ramadhan juga mendatangkan banyak berkah dan rezeki bagi beberapa orang. Termasuk komedian Anwar Sanjaya atau Anwar BAB, yang mengaku panen job di bulan Ramadhan ini. Apalagi, tahun ini dia dipercaya untuk bergabung di program Pesbukers yang ditayangkan ANTV.

Sering Kerja Bareng Ruben Onsu, Anwar BAB Tak Berani Tanya Soal Perceraian

"Pastinya seneng karena setiap Ramadhan artis-artis itu panen ada aja kerjaan. Dan tahun ini alhamdulillah ane dipercaya dapat kerjaan lagi, apalagi gabung sama Pesbukers," ujarnya saat diwawancarai oleh ANTV, baru-baru ini.

Lebih lanjut, Anwar bercerita, dirinya sudah vakum selama 3 tahun di Pesbukers. Dan akhirnya, tahun ini dia dipercaya lagi untuk bergabung dan kembali menghibur masyarakat.

Bentuk Tanggung Jawab, Anwar BAB Curhat Tetap Kerja di Momen Idul Adha

Klik berita selanjutnya untuk tahu lebih banyak.

"Alhamdulillah sekarang dipercaya lagi buat gabung sama teman-teman. Dan Insya Allah bisa memberi warna baru lagi, bisa ngebantu teman-teman di rumah juga yang lagi ibadah. Kita di sini kerja, yang di rumah pada terhibur," lanjut dia.

Anwar BAB Ungkap Hal Ini Tentang Ruben Onsu

Bahkan saking antusiasnya bergabung di Pesbukers Ramadhan, mantan kekasih Ayya Renita itu sampai melakukan beberapa persiapan khusus lho.

"Kalau persiapan khusus seperti biasa, kita siapin iman dan takwa. Namanya mau bulan puasa Ramadhan, senang banget dong dikasih umur panjang datang ke Ramadhan tahun ini. Persiapannya ya biasa. Harus tidur tepat waktu. Walaupun kadang enggak ada tidur kerja mulu. Itu yang harus disyukurin. Jaga kesehatan, jaga stamina, powerful. Pokoknya semua fisik dan lahir batin kita sinkronisasi," kata dia bersemangat.

Lalu kira-kira, Anwar Sanjaya bakal memerankan apa ya di Pesbukers Ramadhan tahun ini? Baca artikel ini sampai selesai untuk tahu jawabannya.

"Itu yang menjadi pertanyaaan.S ampai sekarang aku juga enggak tahu meranin siapa. Kalau pada penasaran, nonton dah Pesbukers selama bulan puasa Ramadhan. Penasaran? Sama, gua juga," kata Anwar sambil tertawa.

Anwar menambahkan, dengan bergabungnya dia di Pesbukers, komedian yang juga jago masak itu berharap bisa menghibur dan memberikan aura positif kepada masyarakat.

"Harapannya di tahun ini, apalagi di masa-masa pandemi gini, semuanya sehat walafiat. Dan mudah-mudahan Pesbukers bisa menghibur. Enggak ada sedih-sedih, enggak ada yang namanya ngeratapin nasib. Pokoknya selalu bahagia. Dan mudah-mudahan kebahagiaan yang kita bawain, kita kerja keras di Pesbukers bisa memberi aura positif buat masyarakat Indonesia," pungkasnya.

"Kalau masyarakat udah cinta sama Pesbukers, Insya Allah hasil terbaik bakal ngikutin. Pokoknya kita kerja paaie hati, penonton juga support kita, nonton. Insya Allah balancing semuanya," tutup Anwar Sanjaya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya