Surat Cinta Ahok, Persib di Grup Neraka, Nita Istri Kedua

Ahok-Basuki Tjahaja Purnama saat merayakan ulang tahun istrinya Veronica Tan beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • VIVA/Instagram @basukibtp

VIVA – Kabar Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang menggugat cerai istrinya, Veronica Tan masih menyedot perhatian masyarakat. Sejak surat gugatan cerai itu tersebar luas, rasa penasaran publik akan akar masalah rumah tangga Ahok-Veronica masih tak terjawab.

Berbagai pihak, mulai dari masyarakat hingga kalangan selebriti, menyayangkan keputusan mantan orang nomor satu di DKI Jakarta ini. Kisah romantis pasangan ini, seperti surat cinta Ahok untuk sang istri, menjadi sorotan pembaca VIVA sepanjang Selasa, 9 Januari 2018.

Selain Ahok, kabar dari dunia politik masih panas dengan isu Pilkada. Salah satunya kabar Djarot yang bertemu dengan Ketua Umum dan Sekjen PPP. Dari olahraga, pembagian grup Piala Presiden 2018 tak kalah menyita perhatian. 

Pengakuan Nita Thalia soal hidup sebagai istri kedua selama 17 tahun jadi sorotan utama di dunia Showbiz, di samping heboh dugaan menghina Islam oleh Joshua dan Ge Pamungkas. Selain itu, heboh isu khasiat air kencing unta jadi yang tak bisa terlewatkan di kalangan pembaca VIVA.

1. Surat Cinta Ahok untuk Veronica

Basuki Tjahaja Purnama Ahok bersama istrinya, Veronica Tan.

Gugatan cerai Ahok jadi kabar mengejutkan bagi masyarakat. Selama ini, pasangan tersebut dikenal serasi dan tampak saling mendukung dalam berbagai situasi. Romantisme keduanya di masa lalu pun jadi sorotan.

Surat cinta Ahok untuk sang istri kembali jadi sorotan. Surat ini ditulis dalam rangka ulang tahun pernikahan mereka yang ke-20 pada 6 September 2017 lalu. Dibacakan oleh putra pertama Ahok, Nicholas Sean Purnama, surat ini mengungkap bagaimana Ahok merasa bersyukur karena Veronica berada di sisinya meski dia gila kerja. Baca selengkapnya, surat cinta mengharukan terakhir dari Ahok untuk Veronica.

Imbangi Persib, Semen Padang FC Termotivasi untuk Keluar dari Zona Merah

2. Pertemuan PPP dengan Djarot

Djarot Siaful Hidayat-Sihar Sitorus dapat dukungan PPP

Dimas Drajad Absen Lawan Semen Padang dan Tak Dipanggil Timnas Indonesia, Alasannya .....

Pertemuan antara Ketua Umum PPP Romahurzmuziy, Sekjen PPP Arsul Sani dan pasangan bakal calon Djarot Saiful Hidayat dan Sihar Pangaribuan Sitorus yang diusung PDIP dalam Pilkada Sumatera, Senin, 8 Januari 2018, selama lebih dari lima jam belum membuahkan kesepakatan koalisi.

Senin petang, Djarot tiba di DPP PPP dengan wajah semringah. Namun, ketika keluar dari pertemuan alot selama lima jam lebih itu, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut terlihat agak lesu dan terburu-buru. Simak kabar selengkapnya di sini.

Pelatih Persib Bandung: Kami Tidak Cukup Tajam

3. Persib Masuk Grup Neraka

Pemain Persib Bandung

Pembagian Grup Piala Presiden 2018 yang dirilis jadi sorotan. Grup A yang berisi Persib Bandung, Sriwijaya FC, PSM Makassar, dan PSMS Medan jadi grup neraka dalam perebutan piala ini.

Menurut anggota Organizing Committee Piala Presiden, Risha Adi Wijaya, pembagian grup dibuat berdasarkan peringkat tim di kompetisi musim lalu, Gojek Traveloka Liga 1 2017, dan faktor geografis. Baca soal Persib masuk grup neraka selengkapnya berikut.

4. Nita Thalia 17 Tahun Jadi Istri Kedua

Nita Thalia

Pengakuan pedangdut Nita Thalia sebagai istri kedua pun jadi perhatian pembaca VIVA. Nita mengaku sudah berbagi suami sejak 17 tahun lamanya. Dia mengatakan selama ini santai saja, karena merasa tidak membohongi siapa pun. 

Nita juga menolak disebut pelakor, karena tidak merebut suami orang. Baginya, dia hanya ikut mencintai meski tidak memiliki sang suami sepenuhnya. Simak pengakuan Nita Thalia di sini.

5. Tak Ada Khasiat Minum Kencing Unta

Rumah Sakit Khusus Unta di Dubai

Heboh video Ustaz Bactiar Nasir mempraktikkan cara meminum susu bercampur kencing unta menjadi perbincangan. Ia mengklaim, berdasar penelitian, minum susu tersebut baik untuk kesehatan.

Kementerian Kesehatan pun angkat bicara. Pemerintah mengimbau publik untuk tidak mempercayainya. Belum ada uji klinis yang bisa membuktikan bahwa air seni binatang padang pasir itu menyehatkan. Selengkapnya soal penjelasan Kemenkes soal klaim khasiar air kencing unta bisa dibaca di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya