Deretan Tokoh Pendukung Panji Gumilang, Pengaruh Megawati Mulai Luntur
- VIVA/M Ali Wafa
Jakarta – Deretan kasus dan polemik yang menyeret pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun AS Panji Gumilang ternyata menuai simpati sejumlah kalangan. Mulai dari publik figur, akademisi hingga tokoh agama memberikan dukungannya kepada Panji Gumilang.
Kabar lain datang dari kadang Banteng. Pengamat politik menganalisa pengaruh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri terhadap kadernya mulai luntur. Itu ditandai dengan manuver beberapa kader senior PDIP yang blak-blakan menemui capres lain.
Berita-berita menarik lainnya dapat Anda simak dalam round up berikut ini:
1. Deretan Tokoh yang Mendukung Panji Gumilang, Ada Politisi hingga Habib
Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun, Indramayu, Panji Gumilang menuai pro dan kontra ihwal pernyataan dan pengajaran yang dia sampaikan kepada murid-muridnya.
Diketahui akibat pernyataan yang dia ucapkan, Panji Gumilang harus menjalani berbagai pemeriksaan mulai dari tim investigasi Jawa Barat hingga diperiksa Bareskrim Polri.
Baca selengkapnya di tautan ini
2. Cerita Sopir Truk Lolos Dari Maut usai Kecelakaan Dahsyat di Madukoro
Heru Susanto, seorang Sopir truk yang terlibat kecelakaan dengan kereta api di Jalan Madukoro Raya, memberikan kesaksian detik-detik kecelakaan dahsyat itu terjadi.
Menurut Heru, dia telah mengetahui jika truk tronton yang ia kendarai dan kendaraan berat dilarang melintas di Jalan Madukoro Raya.
Baca selengkapnya di tautan ini
3. Digugat Panji Gumilang Rp 5 Triliun, Mahfud MD Bilang Begini
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, angkat bicara mengenai gugatan perdata senilai Rp5 Triliun yang dilayangkan oleh Panji Gumilang terhadapnya.
Mahfud merasa tak takut dengan adanya gugatan dari Panji Gumilang itu.
Baca selengkapnya di tautan ini
4. Pengaruh Megawati di PDIP Mulai Luntur, Begini Analisa Pengamat
Dalam beberapa waktu terakhir, sejumlah kader PDI Perjuangan secara tersirat menunjukkan sinyal mendukung Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024. Sejumlah tokoh PDI Perjuangan yang dimaksud adalah Effendi Simbolon dan juga Budiman Sudjatmiko.
Pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul M. Jamiluddin Ritonga mengatakan hal tersebut menunjukkan pengaruh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mulai luntur.
Baca selengkapnya di tautan ini
Sebuah video pelecehan seksual yang mengerikan viral di media sosial. Dalam video tersebut, memperlihatkan dua wanita yang dipaksa berjalan telanjang di tengah kerumunan pria di negara bagian Manipur, India timur laut.
Video itu lantas memicu kemarahan dan mendorong Perdana Menteri India, Narendra Modi untuk angkat suara atas konflik yang telah berlangsung berbulan-bulan di negara itu.
Baca selengkapnya di tautan ini