Briptu RF Diduga Bunuh Diri karena Masalah Asmara, Bos di Takalar Suruh Karyawati Melacur

Olah TKP kasus polisi ditemukan tewas di dalam mobil
Sumber :
  • tvOne

VIVA Round Up - Sejumlah artikel di kanal News VIVA jadi perhatian pembaca sepanjang Senin, 27 Maret 2023. Salah satu artikel yang banyak dibaca terkait dugaan bunuh diri yang dilakukan seorang anggota Polri di Gorontalo yakni Briptu RF.

Gas LPG 3 Kg di Kalimantan Timur dan IKN Kembali Langka, Harga Capai Rp 50 Ribu

Selain itu, ada deretan artikel terpopuler lainnya yang masuk jajatan terpopuler di kanal News seperti isu karyawati di Takalar disuruh bos jual diri. Alasan sang bos karena untuk menutup setoran pinjaman.

Lalu, artikel lainnya terkait aksi warga yang mencoreng toleransi antar umat beragama di Bali membuat MUI bereaksi.

Kisah Pilu SDN 95 Campagaya Takalar: Guru dan Siswa Bertahan di Tengah Sengketa Lahan

Dari isu politik ada artikel omongan politikus PDIP Arteria Dahlan yang tak berani meladeni tantangan Mahfud MD. Tapi, Arteria siap hadir dalam rapat Komisi III DPR dengan Menko Polhukam Mahfud MD, Rabu besok.

Viral, Bule di Bali Naik Ojol Bonceng 3 Tanpa Pakai Helm Sambil Bermesraan

Kemudian, artikel selanjutnya terkait banjir yang terjadi di daerah Sepaku, Penajam Paser Utara. Isunya banjir di Sepaku karena pembangunan proyek Ibu Kota Negara (IKN).

Berikut 5 artikel terpopuler kanal News yang dirangkum dalam Round-Up:

1. Masalah Asmara Terpendam Diduga Jadi Motif Briptu RF Nekat Bunuh Diri

Polda Gorontalo merilis kasus kematian Briptu RF

Photo :
  • tvOne-Kadek Sugiarta

Kematian angggota polisi di Gorontalo, Briptu RF dengan luka tembak di bagian dada jadi sorotan. Dari keterangan Polda Gorontalo, Briptu RF diduga menembakkan senjata api ke bagian tubuhnya sendiri tepatnya dada sebelah kiri.

Polda Gorontalo menyebut Briptu RF tega mengakhiri hidupnya karena masalah asmara. Pun, tak ada tanda kekerasan yang ditemukan dari tubuh Briptu RF. Baca selengkapnya di sini.

2. Karyawati di Takalar Disuruh Bos Jual Diri untuk Tutup Setoran Pinjaman

Pegawai PNM Mekaar Kabupaten Takalar bernama AU dipaksa jual diri

Photo :
  • tvOne

Seorang pegawai wanita di perusahaan pembiayaan mikro berinisial AU (19) beralamat di Desa Lengkese, Mangarabombang, Kabupaten Takalar Sulawesi Selatan, diduga mengalami persekusi dan penghinaan dari kepala cabangnya sendiri. AU dihina atasannya setelah disebut dengan sebutan hewan.

AU disebut diminta untuk menjual kelaminnya dengan melacurkan dirinya agar bisa mendapat uang. Lalu, uang itu untuk menutupi pinjaman nasabah yang setorannya tidak capai target. Baca selengkapnya di sini.

3. MUI Sayangkan Aksi Warga yang Mencoreng Toleransi Antar Umat Beragama di Bali

Aktivitas warga Bali

Photo :
  • Maha Liarosh (Bali)

Sekelompok masyarakat lakukan aksi yang mencoreng toleransi umat beragama di Bali. Aksi itu diduga dilakukan sekelompok masyarakat saat umat Hindu di Bali melaksanakan ibadah Nyepi. 

Aksi yang sempat viral di media sosial itu mendapatkan  tanggapan dari Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Bali Mahrusun Hadiyono. MUI Provinsi Bali menyayangkan aksi warga yang tidak mempunyai rasa toleransi dan tidak mematuhi peraturan. Baca selengkapnya di sini.

4. Arteria Dahlan Tak Berani Ladeni Tantangan Mahfud MD, Tapi Siap Hadir Rapat

Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan

Photo :
  • DPR RI

Menko Polhukam Mahfud MD terlibat friksi dengan sejumlah anggota Komisi III DPR. Hal itu karena cara Mahfud yang mengungkap dugaan transaksi janggal Rp349 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) ke publik.

Mahfud menantang salah seorang Anggota DPR, Arteria Dahlan agar hadir dalam rapat, Rabu besok. Arteria pun merespons tantangan Mahfud. Baca selengkapnya di sini.

5. Banjir di Sepaku Dipicu Pembangunan IKN? Begini Penjelasannya

Pembangunan jalan lingkar sepaku yang menjadi konektivitas menuju IKN.

Photo :
  • Dok. PUPR

Banjir terjadi di daerah Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Isunya banjir itu terjadi usai pemerintah memutuskan daerah itu jadi bagian Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Isu itu dibantah Ketua Gerakan Putera Asli Kalimantan (Gepak Kuning) Suriansyah. Dia punya penjelasannya. Baca selengkapnya di sini.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya