Notaris Bandung Diduga Pakai Oknum TNI, Erick Thohir Difitnah Faizal

Pengacara Hotman Paris Hutapea.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA Round Up - Sejumlah artikel di Kanal News VIVA jadi perhatian sepanjang Minggu, 28 Agustus 2022. Salah satu artikel terkait omongan pengacara kondang Hotman Paris Hutapea soal dugaan ada notaris di Bandung yang memakai jasa oknum TNI.

Pernyataan Hotman itu jadi artikel terpopuler di kanal News. Selain itu, ada juga isu politik yaitu Menteri Badan Usaha Negara (BUMN) Erick Thohir yang diduga difitnah Faizal Assegaf.

Masih dari politik, ada cuitan Menko Polhukam Mahfud MD yang menanggapi netizen soal unggahan pegiat medsos Denny Siregar. Pun, artikel selanjutnya soal penyelenggaraan kirab kebangsaan Merah Putih di Bundaran HI pada Minggu, 28 Agustus 2022.

Lalu, DPRD DKI Jakarta yang akan segera mengusulkan pemberhentian Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal News yang dirangkum dalam Round Up:

1. Hotman Paris: Warga Ngadu Kalau Ada Notaris Bandung Gunakan Oknum TNI

Hotman Paris Hutapea.

Photo :
  • Repro Instagram

Pengacara Hotman Paris Hutapea membuat heboh dengan pernyataannya. Dia mengatakan ada warga yang mengadu kepadanya terkait dugaan notaris di Bandung, Jawa Barat yang menggunakan terduga oknum TNI. 

Dia bilang notaris itu diduga menggunakan jasa terduga oknum TNI untuk memberikan ancaman. Menurutnya, notaris itu sudah dilaporkan ke Majelis Pengawas Notaris. Baca selengkapnya di sini.

2. Erick Thohir Difitnah Faizal Assegaf, Irma Suryani Membela

Politisi NasDem Irma Suryani Chaniago (kanan).

Photo :
  • ANTARA FOTO/Dede Rizky Permana

Anggota Komisi IX DPR RI dari Nasdem Irma Suryani Chaniago prihatin terhadap adanya fitnah terhadap Menteri BUMN Erick Thohir.  Menurut Irma, apa yang dilakukan untuk menjatuhkan Erick sangat kotor. 

"Keji, menjijikkan, dan kotor. Merusak nama baik, membunuh karakter, dan kehormatan keluarga beliau,” kata Irma, dalam keterangannya yang dikutip Minggu, 29 Agustus 2022. Baca selengkapnya di sini.

3. Mahfud MD: Semua Tahu Denny Siregar Tak Mewakili Negara

Menkopolhukam Mahfud MD selaku Ketua Kompolnas dipang DPR Soal Kasus Brigadir J

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Pengamat: Kepuasan ke Erick Thohir Tinggi karena Prestasi Timnas Indonesia dan Terobosannya

Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menanggapi pertanyaan netizen soal postingan pegiat media sosial Denny Siregar. Unggahan Denny pada 2020 sempat viral soal 'Adek-adekku calon teroris yang abang sayang'. 

Netizen dengan akun @archabandung menyampaikan tiga pertanyaan ke Mahfud soal unggahan Denny tersebut. Menurut dia, apakah postingan Denny termasuk Islamofobia oleh perseorangan atau tidak. Baca selengkapnya di sini.

Ketum PSSI Erick Thohir Bikin 94 Persen Publik Happy, Ternyata Ini Penyebabnya

4. Lebih 10 Ribu Orang Tumpah Ruah Ikuti Kirab Merah Putih di Bundaran HI

Kirab Bendera Merah Putih di Bunderan HI

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Maruar Sirait Puji Kinerja Erick Thohir di PSSI, ke Depan Bukan Tidak Mungkin...

Puluhan ribu masyarakat dari berbagai latar belakang agama dan budaya ikut menggelar kirab kebangsaan di Bundaran HI, Minggu, 28 Agustus 2022. Kirab Merah Putih sepanjang 1.700 meter dibentangkan mulai dari Monas sampai Bundaran HI. 

Kirab ini dilepas Presiden Jokowi dari depan Istana Negara. Kapolri Listyo Sigit Prabowo ikut mendampingi Jokowi. Baca selengkapnya di sini.

5. DPRD DKI Segera Usulkan Pemberhentian Anies dari Gubernur Jakarta

Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi

Photo :
  • VIVA/B.S. Putra

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta akan segera mengusulkan pemberhentian Anies Baswedan dari jabatan Gubernur DKI Jakarta. Demikian juga pemberhentian terhadap Ahmad Riza Patria dari posisi Wakil Gubernur DKI Jakarta. 

Diketahui, masa jabatan Anies dan Riza akan berakhir pada Oktober 2022. Baca selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya