Kapolres Manado Minta Maaf, Jokowi Ancam Polisi, Rocky Bela Anies

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Jules Abraham Abast bersama Kapendam Merdeka
Sumber :
  • Ist

VIVA – Berita tentang Presiden Jokowi yang mengingatkan Polri untuk tidak menjadi beking mafia tanah menjadi salah satu berita yang terpopuler di VIVA. Jokowi dengan tegas meminta jajaran kepolisian untuk perjuangkan hak rakyat dan sikat mafia yang masih banyak ditemukan di lapangan.

Selain soal mafia tanah, ada pula berita yang tentang Kapolresta Manado minta maaf terkait sengketa tanah dan berujung Inspektur Komando Daerah Militer (Irdam) XIII/Merdeka, Brigjen TNI Junior Tumilaar mengirim surat terbuka ke Kapolri.

Bukan hanya itu, kabar yang mengejutkan lainnya tentang Menko Luhut yang melaporkan Haris Azhar dan Koordinator Kontras ke Polda Metro Jaya atas tuduhan pencemaran nama baik. Berikut beberapa berita lainnya yang menjadi perhatian pembaca VIVA sepanjang Rabu 22 September 2021, di antaranya:

1. Babinsa Didatangi Brimob, Kodam: Kapolresta Manado Sudah Minta Maaf

Kapendam XIII/Merdeka Letkol Inf Jhonson Sitorus

Photo :
  • Ist

Kepolisian Daerah Sulawesi Utara bersama Kodam XIII Merdeka mengklarifikasi beredarnya surat undangan klarifikasi dari Penyidik Satreskrim Polresta Manado kepada Babinsa Winangun Atas, Serma Zet Bengke pada 19 Agustus 2021.

Kapendam XII Merdeka Letkol Inf Jhonson Sitorus membenarkan perihal undangan klarifikasi tersebut. Serma Zet Bengke diminta datang ke Polresta Manado untuk memberikan klarifikasi terkait kasus sengketa tanah antara PT Ciputra Internasional (Citra Land Manado) dengan seorang warga bernama Ari Tahiru.  

"Itu memang benar adanya, undangan itu untuk meminta keterangan, klarifikasi, tentang adanya sengketa tanah yang ada di lokasi. Tapi perlu saya jelaskan hal ini tidak jadi dilaksanakan," kata Letkol Jhonson Sitorus dalam keterangan persnya dikutip VIVA, Rabu, 22 September 2021.

Selengkapnya di sini

TNI AL Kerahkan Kapal Perang untuk Distribusi Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki

2. Jokowi Peringatkan Polisi: Jangan Jadi Beking Mafia Tanah

Presiden Jokowi.

Photo :
  • Youtube Setpres

Menko Polkam Sebut Ada 97 Ribu Anggota TNI-Polri Main Judi Online

 Presiden Joko Widodo menegaskan dengan lantang komitmen penuh Pemerintah menuntaskan konflik agraria di setiap daerah. Jokowi tidak ingin masalah ini terus menerus terjadi.

Sering kali kata dia, dalam rapat terbatas kabinet dan berbicara kepada kepala daerah, persoalan mengenai konflik agraria terus menjadi sorotannya.

Jokowi Dukung RK, Hasto: Justru Dapat Reaksi Negatif dari Publik, Pramono Bisa Menang 1 Putaran

“Saya juga kembali mengingatkan bahwa pemerintah berkomitmen penuh dalam memberantas mafia-mafia tanah,” kata Jokowi saat hadir dalam acara penyerahan sertifikat redistrubusi tanah objek reforma agraria di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Rabu 22 September 2021. Selengkapnya di sini

3. Ada Aliran Kepercayaan di Pasaman Barat, Naik Haji ke Gunung Kerinci

Gunung Kerinci (3805 mdpl) di Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS)

Photo :
  • ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan

Dua aliran kepercayaan baru di luar yang diakui oleh pemerintah terpantau ada di Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat. Kedua aliran kepercayaan baru ini adalah Baha’i dan Jamiatul Islamiyah. Tim Pengawasan Aliran Kepercayaan dalam Masyarakat (PAKEM) Kabupaten Pasaman Barat menemukan fakta bahwa kedua aliran ini masih eksis meski tidak tampil secara terang-terangan.

Sekretaris PAKEM Pasaman Barat, Indra Syaputra, menyebutkan, kedua aliran kepercayaan ini diketahui masih ada di Kabupaten Pasaman Barat, saat pihaknya pada Selasa kemarin menggelar rapat Koordinasi yang melibatkan banyak unsur seperti TNI, Polri, Kesbangpol, KUA, Kemenag dan seluruh camat.

“Informasi terkait aliran kepercayaan sangat penting dipantau dan ditindaklanjuti agar tidak menimbulkan keresahan dan pertentangan di tengah masyarakat. Selasa kemarin kita menggelar rapat Koordinasi dengan banyak unsur. Koordinasi ini penting dilakukan dalam rangka antisipasi penyebaran aliran kepercayaan di luar yang diakui pemerintah,” kata Indra Syaputra pada Rabu 22 September 2021. Selengkapnya di sini

4. Kodam Bantah Brigjen TNI Junior Bebaskan Warga yang Ditahan Polisi

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Jules Abraham Abast bersama Kapendam Merdeka

Photo :
  • Ist

Kapendam XIII Merdeka Letkol Inf Jhonson Sitorus membenarkan jika Inspektur Komando Daerah Militer (Irdam) XIII/Merdeka, Brigjen TNI Junior Tumilaar menjemput Ari Tahiru, pria berusia 69 tahun yang ditahan polisi karena tersangkut di perkara sengkarut tanah ciputra di Sulawesi Utara.

"Tidak ada bapak Brigjen Junior Tumilaar membebaskan masyarakat dari kantor Polresta Manado. Tapi beliau hanya menjemput karena status oknum masyarakat tersebut adalah penangguhan penahanan dari Polresta Manado," ujar Jhonson saat dihubungi VIVA, Rabu, 22 September 2021.

Jhonson menambahkan, Brigjen TNI Junior Tumilaar bukan penjamin atas bebasnya Ari Tahiru dari tahanan polisi. "Tidak (jaminan), ya pengacaranya lah yang menjamin," kata dia. Selengkapnya

5. Serang Anies, Rocky Gerung: PSI Nebeng Cari Panggung

Rocky Gerung

Photo :
  • tvOne

Pengamat Politik Rocky Gerung, turut menyoroti kritikan yang disampaikan Plt Ketum PSI Giring Ganesha kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. 

Menurut Rocky, kritik Giring itu mungkin sebagai upaya menjegal Anies agar tak maju di 2024, tetapi itu tak akan banyak berpengaruh kepada Anies Baswedan.

"Pasti dia upayakan supaya Anies tidak tampil dalam persaingan politik nanti tetapi problemnya siapa, kalau tidak memilih Anies terus siapa, kecuali PSI punya penantang di situ maka boleh bicara begitu," kata Rocky, dalam akun youtubenya, Rabu 22 September 2021. Selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya