Barcelona Mewek, Maniak Seks Tyson Hingga Liukan Maut Winger AC Milan

Winger AC Milan, Jens Petter Hauge dalam laga melawan Sparta Praha
Sumber :
  • twitter.com/acmilan

VIVA – Sejumlah berita di kanal bola dan sport menarik perhatian pembaca VIVA sepanjang Jumat 11 Desember 2020. Mulai dari undian Liga Champions yang bisa bikin Barcelona mewek hingga orang yang paling teraniaya dalam meladeni maniak seks Mike Tyson.

Selain dua berita tersebut, ada video liukan maut winger AC Milan Jens Petter Hauge. Pemain asal Norwegia itu membawa Molan unggul 1-0 atas Sparta Praha dalam matchday keenam Grup H Liga Europa 2020/2021.

Sementara itu, ada juga kabar yang tidak kalah menarik terkait gambar Lionel Messi sedang menyembah Cristiano Ronaldo. Berikut 5 artikel terpopuler yang menjadi incaran pembaca VIVA pada Jumat 11 Desember 2020 di kanal bola dan sport:

1. Orang Paling Teraniaya Meladeni Maniak Seks Mike Tyson

Di balik gaya hidup Mike Tyson yang suka bersenang-senang pada masa jayanya dulu, ada sejumlah orang yang teraniaya meladeninya.

Tyson dikenal sebagai maniak seks ketika masih muda. Dia memiliki segalanya, popularitas dan uang berlimpah menjadi penyokong kebiasaan buruknya itu.

Tiada malam tanpa pesta seks, begitulah kiranya dia menghabiskan waktu. Iron Mike diklaim telah meniduri lebih dari 1300 wanita.

Baca selengkapnya di sini

2. Mengerikan, Undian Liga Champions Bisa Bikin Barcelona Mewek

Finis sebagai runner up di fase grup membuat Barcelona akan menjalani laga sulit di babak 16 besar Liga Champions. Satu di antara beberapa tim besar dipastikan bakal menjadi lawan mereka.

Barcelona harus pasrah setelah hanya berada di urutan kedua klasemen akhir Grup G. Semua itu karena di laga terakhir, Lionel Messi cs dibantai Juventus 0-3 di Camp Nou. Barcelona kalah head-to-head dari Juventus.

Melansir UEFA, Barcelona dalam undian nanti berstatus Unseeded. Dengan demikian, Barca harus siap menghadapi tim-tim yang lolos sebagai juara grup.

Baca selengkapnya di sini

3. Video Liukan Maut Winger AC Milan Jens Petter Hauge

AC Milan sukses memenangkan pertandingan melawan Sparta Praha dalam matchday keenam Grup H Liga Europa. Bermain di Generali Ceska pojistovna Arena, Jumat dini hari WIB 11 Desember 2020, mereka menang dengan skor 1-0.

Gol satu-satunya pada pertandingan ini dicetak oleh Jens Petter Hauge. Pemain asal Norwegia tersebut membawa Milan unggul ketika pertandingan baru memasuki menit 23.

Gol yang diciptakan Hauge itu menyedot perhatian publik. Sebab, pemain berusia 21 tahun tersebut tak cuma menunjukkan kejelian dalam melepaskan tendangan ke gawang, tapi juga aksinya yang luar biasa dalam memperdaya lawan.

Baca selengkapnya di sini

4. Kurang Ajar, Ada Gambar Lionel Messi Menyembah Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo masih menjadi buah bibir setelah berhasil membawa Juventus menang atas Barcelona di matchday 6 fase grup Liga Champions. Dalam laga tersebut, 'Si Nyonya Tua' menghantam Los Azulgranas tiga gol tanpa balas.

Hebatnya, Ronaldo dalam kesempatan tersebut sukses menyumbang dua gol. Dia menceploskan si kulit bundar melalui eksekusi penalti di menit 13 dan 52.

Dalam kesempatan itu Ronaldo unjuk gigi di depan Lionel Messi, rivalnya sebagai pemain terbaik dunia dalam satu dekade terakhir. CR7 berhasil mengangkangi La Pulga dan Barcelona.

Lebih Cepat dari Cristiano Ronaldo! Robert Lewandowski Tembus 100 Gol di Liga Champions

Baca selengkapnya di sini

5. Gabung ke Tim Satelit Honda, Alex Marquez Merasa Jadi Rookie Lagi

Gawang Barcelona Bobol karena Kebodohan, Kemenangan di Depan Mata Sirna Begitu Saja

Adik Marc Marquez, Alex Marquez, tidak akan membela tim Repsol Honda lagi pada MotoGP 2021. Alex dilempar ke tim satelit Honda, yakni LCR dan tempatnya di Repsol Honda digantikan Pol Espargaro.

Alex sendiri sejatinya baru semusim menjalani kiprahnya di MotoGP. Dalam debutnya, kinerja Alex terlihat cukup  baik karena ia berhasil merebut 2 podium pada MotoGP 2020.

Bintang Barcelona Gavi Kritik Rekan Setimnya Gara-gara Diimbangi Celta Vigo

Tentu saja, catatan impresif itu bisa dijadikan modal penting jelang menjalani MotoGP 2021 bersama LCR. Namun, ia merasa seperti menjadi pembalap rookie lagi dan perlu belajar lebih giat lagi bersama tim barunya yang diyakini akan menghadirkan situasi berbeda.

Baca selengkapnya di sini

Pemain Juventus rayakan kemenangan

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam hingga Kamis dini hari WIB, meliputi pertandingan dari Liga Champions, Liga Europa, Piala Interkontinental, Piala AFF, Liga 1

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2024