Vanessa Angel Belum Kapok Berurusan dengan Polisi
- VIVA/Aiz Budhi
VIVA – Artis Vanessa Angel kembali berurusan dengan kepolisian. Setelah kasus prostitusi online, Vanessa kini terjerat masalah narkoba.Â
Ia ditangkap bersama suami dan bibinya. Kepolisian pun menemukan 20 butir obat terlarang yang diduga mengandung psikotropika. Saat ini polisi masih menunggu hasil tes urin.
Pemberitaan seputar Vanessa mengundang perhatian pembaca VIVAnews. Berikut tiga berita seputar hal tersebut:
1. Vanessa dicokok bersama suami
Artis Vanessa Angel tidak seorang diri saat dicokok polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. Dia dicokok bersama suaminya, Bibi Ardiansyah.
2. Ditemukan 20 butir obat terlarang
Polisi menemukan 20 butir obat-obatan diduga obat terlarang dalam penangkapan artis Vanessa Angel bersama suaminya Bibi Ardiansyah, serta seorang perempuan lainnya berinisial CL.
3. Polisi masih tunggu hasil tes urin
Artis Vanessa Angel bersama suaminya yaitu Bibi Ardiansyah dan seorang perempuan lagi berinisial CL telah ditangkap polisi. Tapi, mereka belum dipastikan positif barang haram itu.