Heboh Isu Ambulans Bawa Batu hingga Kembalinya Taring Jonatan Christie

Ambulans yang diduga digunakan mengangkut batu untuk pengunjuk rasa. (08)
Sumber :
  • Foe Peace

VIVA – Isu demonstrasi mahasiswa dan pelajar di depan gedung DPR/MPR RI masih menjadi pusat perhatian pembaca sepanjang Kamis 26 September 2019. Terlebih, ketika ada unggahan dari akun twitter dan instagram TMC Polda Metro Jaya, yang menyebutkan ambulans berpelat Pemprov DKI Jakarta diamankan karena menjadi pengantar batu untuk para demonstran.

Konsisten Mendukung Pembibitan Generasi Emas Bulutangkis Indonesia

Pro dan kontra muncul usai unggahan ini tersiar di media sosial. Warganet berkomentar, dengan mengeluarkan berbagai teori-teorinya.

Belakangan, akun twitter TMC menghapus cuitan itu. Pun, pihak Polda Metro Jaya memberikan klarifikasi terkait cuitan tersebut.

Setelah Diduga-duga, Irwansyah Akhirnya Resmi Jadi Pelatih India

Itu baru satu berita yang jadi sorotan sepanjang Kamis 26 September 2019. Masih ada lagi yang laris disimak para pembaca VIVAnews.

Salah satunya adalah kelolosan Jonathan Christie ke perempatfinal Korea Open 2019. Jojo lolos setelah melakoni duel menegangkan melawan jagoan Thailand, Khosit Phetpradab.

Tri Bhakti United Juara Turnamen Futsal Infinity 2024

Kemenangan ini membuat Jojo membuka peluang memperbaiki reputasinya di BWF Super 1000. Sebab, sepanjang kariernya, Jojo tak pernah juara turnamen Super 1000.

Kami merangkum berbagai berita paling laris dibaca di VIVAnews lewat Round Up:

1. Klarifikasi Polisi soal Ambulans Berbatu

Polisi mengaku salah dengan adanya dugaan terkait ambulans pembawa batu untuk demonstran. Ujungnya, mereka menghapus cuitan di akun TMC Polda Metro.

Tak cuma itu, polisi juga menggelar konferensi pers terkait cuitan tersebut. Dan dari pengakuan polisi, ambulans tersebut sama sekali tak membawa batu untuk demonstran.

Baca di sini untuk kisah selengkapnya.

2. Taring Jonatan Christie Menajam

Jonatan Christie membuka peluang mengakhiri catatan buruknya di turnamen BWF Super 1000. Dia melaju ke perempatfinal Korea Open 2019 usai mengalahkan pebulutangkis Thailand, Khosit Phetpradab.

Selama ini, Jojo selalu mengalami nasib sial di turnamen Super 1000. Dia belum pernah juara. Kemenangan atas Khosit, bisa saja mengantarkannya pada gelar juara pertama di turnamen Super 1000.

Simak perjuangan Jojo di artikel ini.

3. Gempa Guncang Ambon

Kamis pagi, warga Ambon dibuat panik dengan gempa yang kekuatannya cukup besar. Gempa dengan kekuatan magnitudo 6,8 tersebut mengguncang Timur Laut, Ambon, Maluku.

Lokasi gempa berada di 3,38 lintang selatan dan 128,43 bujur timur atau sekitar 40 kilometer Timur Laut, Ambon.

Selengkapnya, silakan baca di sini.

4. Wiranto: Demo untuk Gagalkan Pelantikan Presiden

Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, Wiranto, menggelar keterangan pers terkait aksi unjuk rasa mahasiswa, menolak sejumlah revisi undang-undang yang berakhir rusuh. Menurut Wiranto, aksi itu telah diambil alih pihak tak bertanggung jawab demi melawan konstitusi.

Wiranto menuturkan ada oknum demonstran yang memanfaatkan situasi untuk menduduki gedung DPR dan MPR. Tujuannya, agar pelantikan Presiden dan Wakil Presiden gagal.

Baca selengkapnya di sini.

5. Aksi Pemain Muda Madrid Bikin Geger Spanyol

Aksi pemain muda Real Madrid, Rodrygo, menggegerkan Santiago Bernabeu. Saat Madrid menjamu Osasuna, Rabu 25 September 2019 atau Kamis dini hari WIB, Rodrygo mencetak gol kilat.

Laga baru berlangsung 93 detik, Rodrygo sudah membobol gawang Osasuna. Keberhasilan Rodrygo cetak gol kilat membuatnya sejajar dengan salah satu striker legendaris Brasil, Ronaldo Luiz Nazario de Lima.

Kenapa bisa begitu? Baca selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya