Ashraf Sinclair dan Duka BCL hingga Gejala Serangan Jantung saat Tidur
- Instagram @ashrafsinclair
VIVA – Berita meninggalnya aktor sekaligus suami Bunga Citra Lestari atau BCL, Ashraf Sinclair masih menjadi topik yang paling banyak dicari pembaca VIVA pada Rabu, 19 Februari 2020. Begitu pula dengan serba-serbi mengenai serangan jantung, kondisi medis yang menjadi penyebab kematian Ashraf.
Selain itu, ada pula isu lain yang menarik perhatian pembaca, yaitu tentang gempa bumi yang mengguncang Jawa Timur dan BMKG yang ingin jadi ‘Tuhan’ agar bisa mengetahui kapan badai dan hujan deras datang.
Berikut ini daftar lengkapnya.
Aming Sebut Ashraf Sinclair Berulang Kali Ucap Pesan 'Titip Unge Ya'
Kepergian Ashraf Sinclair meninggalkan duka dan kesedihan bagi Bunga Citra Lestari dan seluruh keluarganya. Tak terkecuali juga para sahabatnya.
Kesedihan itu juga bertambah dalam karena Ashraf meninggal tanpa ada tanda sakit. Ia meninggal karena serangan jantung.
Baca selengkapnya di sini.
Gempa Bumi Guncang Jawa Timur
Gempa bumi mengguncang wilayah Provinsi Jawa Timur. Gempa berpusat di wilayah Kabupaten Jember.
Berdasarkan siaran resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG, gempa terjadi pukul 12:37:16 WIB, Rabu 19 Februari 2020. Kekuatan gempa 3,6.
Baca selengkapnya di sini.
Aming Ungkap BCL Temukan Ashraf Tak Sadarkan Diri dengan Mulut Berbusa
Tanpa ada tanda-tanda menderita penyakit, aktor sekaligus suami Bunga Citra Lestari, Ashraf Sinclair meninggal dunia akibat serangan jantung. Ashraf meninggal pukul 04.51 di Rumah Sakit MMC, Jakarta Selatan.
Kepergian yang begitu mendadak itu pun membuat banyak orang merasa tak percaya. Terutama sang istri BCL.
Baca selengkapnya di sini.
Ashraf Sinclair Meninggal, Kenali Gejala Serangan Jantung Saat Tidur
Ashraf Sinclair yang merupakan suami dari artis Bunga Citra Lestari atau Noah meninggal dunia, Selasa, 18 Februari 2020. Sebelum meninggal, ia mengalami serangan jantung pada pukul 04.00 WIB.
Menyusul meninggalnya Ashraf, beredar sebuah pesan berantai di WhatsApp yang mengklaim berasal dari rumah sakit tempat dia sempat dirawat. Dalam pesan itu, disebutkan bahwa ayah satu anak tersebut ditemukan tidak bernapas saat sedang tertidur.
Baca selengkapnya di sini.
BMKG Mau Jadi 'Tuhan', Bisa Tahu Kapan Badai dan Hujan Deras Datang
Met Office atau Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Inggris akan membuat superkomputer terbaru dan paling canggih untuk bisa tahu kapan badai dan hujan deras datang. Tak tanggung-tanggung, pemerintah Inggris menggelontorkan dana sebesar 1,2 miliar poundsterling atau Rp21 triliun untuk membuat teknologi yang digadang-gadang bisa menyaingi kemampuan Tuhan tersebut.
Superkomputer terbaru dan paling canggih ini dirancang untuk mengetahui curah hujan dengan intensitas tinggi atau deras yang lebih canggih serta prakiraan cuaca yang lebih baik di seluruh bandara.
Baca selengkapnya di sini.