Jokowi Follower Prabowo, Lamaran Ahok, Ariana Grande Diserang

Presiden Joko Widodo dan Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir.
Sumber :
  • Biro Setpres / Agus Suparto

VIVA – Kabar tentang penunjukan Erick Thohir sebagai ketua tim pemenangan nasional Jokowi-Ma'ruf Amin masih jadi sorotan para pembaca VIVA. Pengumuman ini pun mendapat reaksi dari kubu Prabowo-Sandi yang makin meramaikan berita politik Tanah Air.

Tak kalah serunya juga datang dari arena olahraga. Seminggu usai gelaran Asian Games selesai dilaksanakan, banyak pihak yang mengaku belum bisa move-on, termasuk dari para atlet. Cerita karateka cantik Ceyco Georgia Zefanya Hutagalung banyak diburu para pembaca VIVA kemarin.

Begitu juga soal meninggalkan Mac Miller, mantan kekasih penyanyi Ariana Grande yang mengejutkan. Miller tewas, diduga karena overdosis. Selain tiga berita di atas, ini dia berita-berita terhit di VIVA sepanjang Sabtu, 8 September 2018.

1. Karateka Cantik Ini Belum Bisa Move On dari Asian Games

Tampil sebagai salah satu skuat karate Merah Putih termuda, nama karateka muda, Ceyco, sempat mencuat usai torehan apiknya sebagai juara dunia junior karate 2015 kelas +59 kilogram dan posisi ketiga Kejuaraan Asia 2018. Sayang, performanya di pesta olahraga terakbar Asia ke-18 itu tak membuahkan hasil tertinggi, sebab ia tersisih di laga perdana.

Karateka cantik, Ceyco Georgia Zefanya Hutagalung.

Hasil mengecewakan ini pun rupanya masih disesali mahasiswi 19 tahun itu. Ceyco masih tak tahu pasti apa yang menyebabkannya kalah di duel perdananya di kelas -68 kg putri dari karateka Vietnam, Nguyen Thi Bagian dengan skor 1-3. Simak cerita Ceyco selengkapnya di sini.

2. Soal Erick Thohir, Gerindra: Jokowi Follower Prabowo

Presiden Joko Widodo dan Erick Thohir

Wakil Sekjen Partai Gerindra Andre Rosiade mengatakan dipilihnya Erick Thohir sebagai ketua tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin tidak terlalu mengejutkan bagi kubu Prabowo-Sandi. Menurutnya, nama pengusaha yang juga dikenal sebagai Presiden klub sepakbola Inter Milan itu sudah santer diperkirakan akan menjadi ketua tim pemenangan.

Dia bahkan berpendapat bahwa Jokowi selalu menjadi pengikut Prabowo, mulai dari isu tagar, rekomendasi ulama untuk cawapres, hingga mencari kemiripan karakter Sandi yang muda dan populer di kalangan milenial pada diri Erick Thohir yang kini ditunjuk sebagai ketua tim. Ini penjelasan klaim Andre Rosiade selengkapnya.

3. Waspada Bahaya Investasi Emas di Tokopedia

Emas batangan yang ditransaksikan di Butik Emas Logam Mulia

Ketua Satgas Waspada Investasi Obligasi Jasa Keuangan (OJK) Tongam Lumban Tobing mengingatkan, supaya masyarakat waspada dan berhati-hati menerima ajakan untuk berinvestasi emas secara online. Hal ini disebabkan, investasi tersebut menurutnya berbahaya lantaran emas yang ditawarkan tidak dalam bentuk fisik.

Perusahaan yang terdeteksi menyediakan layanan ini adalah PT Aurum Karya Indonesia di Tokopedia. Dalam situsnya, Tokopedia mengaku telah bekerja sama dengan perusahaan tersebut, dan mengatakan investasi emas tersebut aman. Peringatan OJK terkait masalah ini bisa dilihat di berita berikut dan penjelasan Tokopedia ada di sini.

4. Ariana Grande Disalahkan Warganet Atas Meninggalnya Mac Miller

Mac Miller dan Ariana Grande

Ariana Grande menonaktifkan kolom komentar akun Instagramnya setelah kabar kematian Mac Miller, mantan kekasihnya, tersebar luas. Mac Miller meninggal dunia karena diduga overdosis.

Sesaat setelah berita duka itu tersebar, tak sedikit warganet yang menghujat Ariana Grande. Ariana, dituding bersalah karena hidup Mac Miller jadi berantakan setelah putus darinya. Padahal, riwayat kecanduan Mac Miller sudah ada sejak sebelum menjalin kasih dengan Ariana. Ini kisahnya.

Sinopsis, The Wicked Film Debut Perdana Ariana Grande

5. Soal Lamaran Ahok, Ayah Bripda Puput Akhirnya Buka Suara

Ayah Bribda Puput Nastiti Devi.

Inspirasi Kado Pernikahan yang Unik dan Bermakna untuk Pasangan Baru

Pihak keluarga Bripda Puput Nastiti Devi yang belakangan diisukan bakal dipersunting oleh mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok akhirnya angkat bicara. Sang ayah, yang juga bertugas di institusi Polri bahkan mengaku sempat kaget karena mendapat kabar itu hanya melalui aplikasi whatsapp.

Puput sendiri sampai saat ini biasa saja menanggapi isu yang telah beredar luas itu. “Puputnya biasa saja karena kan belum jelas. Kalau sudah jelaskan bisa kita jawab. Berikut keterangan lengkapnya.

9 Cara Raup Cuan Jutaan Rupiah Lewat Afiliator, Bisa Jadi Ladang Uang Buat Ibu Rumah Tangga!
Ilustrasi harbolnas

Trik Belanja Saat Pesta Diskon 12.12 Akhir Tahun, Bisa Untung Banyak

Tunggu apa lagi? Yuk, belanja menggunakan promo 12.12 Tokopedia dan War Diskon sekarang juga!

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024