Mobil Baru Daihatsu, Xiaomi Redmi 6 dan Curhatan Ustaz Somad

Xiaomi Redmi 6.
Sumber :
  • Dok. VIVA/ Misrohatun

VIVA – Sepanjang Rabu 6 September 2018, sejumlah artikel menjadi sorotan pembaca, hingga menjadi artikel terpopuler.

Pengacara Cantik Nyambi PSK di Bali, Remaja Brutal Bunuh Ayah dan Nenek di Lebak Bulus

Salah satu yang menarik perhatian adalah soal mobil baru Daihatsu pesaing Ertiga. Namun yang bikin penasaran dan menarik perhatian karena mobil baru keluaran Daihatsu ini bukanlah Xenia, lalu apa?

Semua telah dibahas di laman VIVA.co.id dan artikel ini berhasil menduduki peringkat satu terpopuler. Tak hanya itu, sejumlah berita yang jadi terpopuler hari ini juga termasuk smartphone Xiaomi terbaru yang bikin konsumen menyesal membeli smartphone mahal. Kabar tentang ini, menduduki peringkat kedua.

Bos Sriwijaya Air Ditahan Kejagung, Jokowi Sampai Turun Gunung Bantu RK-Suswono

Di peringkat ketiga, juga ada kabar tentang curahan hati Ustaz Abdul Somad usai batalkan ceramah di Jawa.

Selain tiga kabar tersebut yang menjadi artikel terpopuler hari ini, masih ada lagi dua artikel yang menarik perhatian pembaca VIVA. Semua terangkum dalam Round Up edisi 6 September 2018. Berikut rangkumannya untuk Anda.

Ridwan Kamil Serang Mas Pram Ahok Kena Getahnya, Kelakuan Mahasiswa Mabuk hingga Oral Seks

1. Bukan Xenia, Ini Mobil Baru Daihatsu Pesaing Ertiga

Pasar mobil keluarga kasta terendah di Asia Tenggara cukup besar, baik di Indonesia maupun Malaysia. Mobil jenis ini banyak disukai karena mampu digunakan untuk berbagai keperluan dan bisa membawa banyak penumpang.

Jika di Indonesia Suzuki Ertiga harus bersaing dengan Daihatsu Xenia, maka di Negeri Jiran situasinya berbeda. Ertiga yang dipasarkan oleh Proton menjadi rival dari Perodua Alza. Perodua adalah agen pemegang merek Daihatsu di negara tersebut.

Dilansir dari Paultan, Kamis 6 September 2018, Alza baru saja mendapat penyegaran. Mobil berkapasitas tujuh penumpang itu dibekali dengan bumper dan grille baru. Interiornya juga dibuat berbeda, baik pelapis jok maupun sistem hiburannya. Selengkapnya baca di sini.

2. Xiaomi Redmi 6 Bikin Konsumen Menyesal Beli Smartphone Mahal

Xiaomi telah meluncurkan tiga seri barunya, yaitu Redmi 6 Pro, Redmi 6, dan Redmi 6A. Perangkat ini disebut-sebut menawarkan spesifikasi berkualitas dengan harga yang sangat murah.

Ketiganya bukan jenis flagships. Tapi, jika dikaitkan dengan kelas harga, mereka sangat mungkin tak terkalahkan.

Ulasan yang beredar menyebut kehadiran Redmi 'bersaudara' itu bikin menyesal konsumen yang telah membeli ponsel lebih mahal, tapi spesifikasinya sama.

Laman VIVA juga mengulas lebih dalam soal perbedaan dan keunggulan dari masing-masing Redmi terbaru keluaran Xiaomi. Selengkapnya baca di sini.

3. Curahan Hati Ustaz Abdul Somad Usai Batalkan Ceramah di Jawa

Ustaz Abdul Somad (UAS) akhirnya menyampaikan klarifikasi atas pembatalan rangkaian dakwahnya di sejumlah kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur.  

Dalam video singkat yang diunggah UAS Daily Life, Selasa, 4 September 2018, Ustaz Abdul Somad meminta maaf kepada pimpinan Pondok Pesantren Al Falah, Ploso, Kediri, KH Zainuddin Jazuli beserta keluarga besarnya, karena tak bisa memenuhi undangan ceramah.

"Saya alfakir Abdul Somad amat sangat mohon-mohon diberikan pemaafan. Mohon doa barokah selalu. Karena saya mulai bulan September, Oktober, November, Desember, tidak dapat datang ke Jawa Timur dan Jawa Tengah," kata Ustaz Abdul Somad. Selengkapnya, baca di sini.

4. Jeremy Thomas Peluk Mesra Sophia Latjuba Jadi Sorotan

Siapa yang tidak mengenal ibu dari Eva Celia, yaitu Sophia Latjuba? Tidak hanya memiliki kemampuan akting yang luar biasa, wanita kelahiran Jerman itu juga dikenal memiliki kecantikan yang masih awet meski sudah berusia hampir kepala lima.

Karena kecantikannya tersebut, tak jarang Sophia selalu dikait-kaitkan dengan seorang pria, salah satunya adalah Ariel Noah.

Baru-baru ini pun, pemeran film Danur 2 itu kembali bikin heboh dunia maya dengan foto yang diunggah ke akun Instagram. Dalam foto itu, terlihat wanita 48 tahun ini sedang berpose mesra dengan suami Ina Thomas, yaitu Jeremy Thomas. Selengkapnya baca di sini.

5. Kenapa Nasi Padang Kalau Dibungkus Porsinya Lebih Banyak?

Nasi Padang menjadi salah satu menu makanan favorit di kalangan masyarakat Indonesia. Hal ini lantaran rasa dan harga yang dibanderol sangat bersahabat dengan kantong masyarakat.

Tidak heran jika saat jam makan siang atau malam, restoran Padang selalu ramai diserbu pengunjung. Tapi pernahkah Anda sadari bahwa ketika membeli nasi Padang untuk dibungkus dan dibawa pulang, porsi nasinya selalu lebih banyak dibandingkan jika dimakan di tempat?

Akhirnya, alasan di balik hal itu pun terjawab. Selengkapnya baca di tautan ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya