Video Penguburan Massal Produk Prancis, Cek Faktanya

Hoax penguburan massal produk Prancis
Sumber :
  • turnbackhoax.id

VIVA – Akun Facebook Raffasya II mengunggah video disertai dengan narasi yang menggambarkan bahwa video tersebut merupakan video penguburan massal produk Prancis pada 30 Oktober 2020. 

Strategi Baru Prancis Hadapi Ancaman, Sebar Senjata Nuklir ke Jerman

Berikut narasinya:

“Penguburan Masal Produk Perancis”

Presiden Prancis Bantah Pengerahan Pasukannya ke Ukraina

Penjelasan

Berdasarkan hasil penelusuran, dilansir turnbackhoax.id, ditemukan video serupa yang diunggah oleh akun YouTube Moha M dengan judul ” ?????? ??? ????????” pada 19 November 2016. 

Anindya Bakrie Ungkap Sederet Sinergi Kadin dengan Pengusaha Besar Prancis

Mengutip dari berita di portal Al Arabiya yang terbit pada 17 November 2016, video tersebut merupakan video yang diambil saat operasi resmi di bawah pengawasan Sekretariat wilayah al-Qassim untuk membuang sekitar 80.000 bungkus ayam kedaluwarsa yang tidak layak konsumsi.

Kesimpulan

Dengan demikian, unggahan akun Facebook Raffasya II dapat dikategorikan sebagai konten yang salah karena video tersebut bukan video penguburan massal produk Prancis, melainkan video operasi resmi pembuangan sekitar 80.000 bungkus ayam kedaluwarsa yang tidak layak konsumsi di bawah pengawasan Sekretariat al-Qassim tahun 2016.

Mie Gacoan

Heboh Isu Mengandung Minyak Babi, Mie Gacoan Tegaskan Telah Bersertifikat Halal

Ada pun video terkait penyegelan outlet Mie Gacoan di Serpong, Tangerang Selatan, bukan disebabkan oleh kandungan minyak babi dalam makanannya.

img_title
VIVA.co.id
27 Februari 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut