Logo BBC

Cek Fakta: Vaksin COVID-19 Bahaya karena Bisa Memodifikasi DNA Manusia

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Saat uji coba beralih ke fase ketiga, dengan ribuan sukarelawan yang ikut serta, semua peserta akan dimonitor untuk efek samping.

Tidak ada efek samping berbahaya dari penggunaan vaksin dalam dua fase pertama, meskipun 16-18% peserta uji coba yang diberikan vaksin melaporkan mengalami demam.

Para peneliti mengatakan efek samping dapat diobati dengan parasetamol.

Ketika percobaan vaksin Oxford pertama kali dimulai, ada klaim bahwa relawan pertama telah meninggal.

Cerita itu dengan cepat dibantah oleh pemeriksa fakta dan koresponden medis BBC, Fergus Walsh, yang melakukan wawancara dengan sukarelawan.

Klaim tentang vaksin dan flu Spanyol

Sebuah meme yang beredar di media sosial mengklaim bahwa vaksin bertanggung jawab atas 50 juta kematian selama pandemi flu Spanyol pada 1918.