Susi Pudjiastuti Jadi Dirut PT Garuda Indonesia, Ini Faktanya

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti
Sumber :
  • Syaefullah

VIVA – Penonaktifan Dirut Garuda I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra alias Ari Askhara ternyata dimanfaatkan secara kreatif oleh warganet. Sebuah postingan di Facebook dengan akun Zul Ahmad menyebutkan jika Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti, diangkat sebagai Direktur PT Garuda Indonesia.

Irfan Setiaputra Pamit, Titip Pesan untuk Dirut Garuda Indonesia yang Baru

Dalam sebuah gambar yang memperlihatkan poster Susi Pudjiastuti diberikan keterangan, "Slamat bekerja bu Susi Dirut garuda yg baru.ibu susi Dirut garuda yg baru.insya allah kendala harga tiket mahal slama ini menjadi ada penurunan."

Postingan Susi Pudjiastuti jadi Direktur Utama PT Garuda Indonesia

Erick Thohir Angkat Mantan Bos Lion Air Jadi Dirut Garuda Indonesia, Intip Profilnya

Postingan itu pun dibagikan di grup Facebook SULTRA WATCH, pada tanggal 7 Desember 2019, yang kemudian mendapatkan respons dari pengikutnya.

Verifikasi Fakta

Ke Jakarta, Momen Jokowi dan Iriana Gunakan Pesawat Komersil Usai Purna Tugas jadi Presiden

Berdasarkan penelusuran, akun atas nama Zul Ahmad tersebut adalah anonim. Foto yang digunakan di akun tersebut tidak menampilkan wajah, melainkan sosok Prabowo Subianto dengan kata-kata yang menghujat.

Akun itu telah bergabung di Facebook pada November 2017, namun baru aktif kembali November 2019. Dan itu tanpa keterangan dan informasi yang jelas, baik alamat maupun tempat tinggal.

Hingga hari ini, tanggal 12 Desember 2019, PT Garuda Indonesia belum menunjuk Direktur Utama (Dirut). Sementara itu, untuk operasional, telah ditunjuk Pelaksana Tugas Direktur Utama (Plt Dirut) Garuda Indonesia yaitu Fuad Rizal. Penunjukan tersebut sesuai dengan SK Dewan Komisaris No. DEKOM/SKEP/011/2019 Tanggal 5 Desember 2019.

Dikutip dari Cekfakta.com, penetapan Fuad Rizal sebagai Plt Dirut Garuda Indonesia berlaku hingga diadakannya Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Garuda Indonesia. Garuda juga akan melakukan evaluasi yang terus menerus dan berkesinambungan, guna memperbaiki bisnisnya yang sedang berjalan.

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, belum mengetahui apakah Susi Pudjiastuti akan masuk bursa calon Dirut PT Garuda Indonesia atau tidak.

Cek Fakta

Berdasarkan penelusuran di atas bisa diambil kesimpulan jika postingan tersebut dikategorikan sebagai misleading content atau konten yang salah dan menyesatkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya