Berpengalaman, Mulyadi-Ali Dinilai Bisa Bawa Sumbar Lebih Baik

Ir. H. Mulyadi dan Drs. H. Ali Mukhni calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar.
Sumber :
  • twitter @panca66

VIVA – Sejumlah tokoh mengharapkan calon gubernur dan wakil gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mulyadi-Ali Mukhni bisa memimpin perubahan Ranah Minang ke arah yang lebih baik.

Peningkatan Suara Dharma-Kun di Pilkada Jakarta Picu Ketidakpastian Satu Putaran, Menurut Pengamat

Tokoh pemuda Kota Padang Erwin Hidayat mengatakan, saat ini Sumbar membutuhkan perubahan. Erwin menilai Sumbar sudah saatnya dipimpin oleh Mulyadi-Ali.

Dia menilai kepemimpinan Mulyadi ke depan bisa memberikan pembaharuan yang mendasar baik pembangunan fisik atau nonfisik. Erwin berharap, masyarakat juga cerdas memilih dan benar-benar melihat siapa calon pemimpin bekerja.

Tetap Berikan Hak Suara Memilih, Abdee Slank Ungkap Kondisi Terkini Kesehatannya

"Pak Mulyadi saya yakin bisa membawa kita ke arah baru yang lebih baik, beliau sangat berkompeten menjadi pemimpin Sumbar dan memang sudah seharusnya," kata Erwin, Selasa 29 September 2020.

Baca juga: Eks Gubernur Dukung Mulyadi di Pilkada Sumbar, Ini Alasannya

Quick Count Pilgub Jakarta LSI Denny JA 99%: Pramono-Rano 49,95%, RK-Suswono 39,97%

Pandangan yang sama juga diberikan kepada Ali Mukhni. Tokoh pemuda Kota Padang Rustam Efendi menyebut Ali Mukhni punya niat untuk membangun Sumatera Barat yang lebih baik.

Pengalaman di pemerintahan yang dimiliki Ali Mukhni disebut akan mampu membawa semangat baru kepada masyarakat Sumbar. Dia berdoa Mulyadi dan Ali Mukhni bisa mendapatkan suara terbanyak di Pilgub Sumbar nantinya.

"Bapak Ali Mukhni sukses membangun Padang Pariaman sehingga Padang Pariaman bisa kita lihat seperti sekarang ini. Pembangunan Padang Pariaman juga tidak kalah dari ibu kota provinsi," ujar Rustam Efendi.

Rustam mengaku siap bergerak dan menyosialisasikan Mulyadi-Ali atau Mualim kepada masyarakat. Menurut dia hasil kerja keduanya bisa diterima oleh masyarakat dan menjadi acuan untuk memilih Mualim. (art)

Cagub Maluku Utara, Sherly Tjoanda

Unggul Jauh di Quick Count, Cagub Maluku Utara Sherly Tjoanda Unggah Pesan Mengharukan

Untuk diketahui, Sherly menjadi cagub di Pilkada Maluku Utara, menggantikan suaminya, Benny Laos, yang mengalami peristiwa nahas dan meninggal dunia pada 12 Oktober 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024