Logo ABC

Pengalaman Sekali Seumur Hidup: Jadi Petugas TPS di Luar Negeri

Tim TPS 13 dengan ketua Andre (paling kiri) berfoto bersama KJRI Melbourne, Ibu Spica
Tim TPS 13 dengan ketua Andre (paling kiri) berfoto bersama KJRI Melbourne, Ibu Spica
Sumber :
  • abc

Jumlah pemilih tetap di Melbourne yang sudah ditetapkan oleh KPU adalah 13.429 orang, sehingga persentase mereka yang menggunakan hak pilihnya adalah mencapai 61%.

Mona mengaku jika ternyata menjadi petugas di TPS itu "ribet sekali" dan "sangat birokratis" karena semua ada aturannya.

"Berkasnya banyak, prosedurnya juga berlapis, ditambah kalau setiap akan melakukan prosedur harus ada saksi dan kemudian dilaporkan," ujarnya yang bekerja di Badan Koordinasi Penanaman Modal.

PPLN Melbourne PPLN Melbourne yang dikepalai Isvet A Novera (ketiga kanan) bersama KJRI Melbourne Spica Tutuhatunewa (memakai batik)

Foto: Facebook, PPLN Melbourne

Untuk bisa bertugas di TPS, warga Indonesia bisa mendaftar menjadi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPSLN) dengan syarat berusia dibawah 17 tahun dan pendaftaran dilakukan dua bulan sebelum pemilu.

Andre Vyatran Kasmir juga bertugas bersama Mona dan ia menjabat sebagai ketua KPPSLN di TPS 13 dan ia mengutamakan kehati-hatian dalam menjalankannya.