Pengalaman Sekali Seumur Hidup: Jadi Petugas TPS di Luar Negeri
Selasa, 16 April 2019 - 14:40 WIB
Sumber :
- abc
"Tapi saya sangat menikmatinya karena kebetulan saya suka yang menantang," ujarnya.
TPS tempat Mona bertugas di hari itu adalah TPS 13 yang terlihat cukup berbeda dan unik karena mengusung tema olahraga.
Bukan hanya pernak-pernik berbau Indonesia, seperti peta Indonesia dari bahan batik, tapi terlihat juga kaos sepakbola bernomor 13, sarung tinju, hingga cock badminton.
Di Melbourne ada 22 TPS dan masing-masing TPS diberi kebebasan untuk menghiasnya, asal tidak menganggu kelancaran jalannya pencoblosan.
TPS 13 mengedepankan tema olahraga agar perbedaan tetap dihargai dan diterima.
Foto: Koleksi pribadi
Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) di Melbourne mengatakan lebih dari 8.000 warga Indonesia yang mencoblos hari Sabtu.