Prabowo Waspada Unicorn Bisa Bikin Duit RI Kabur ke Luar Negeri
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo mempertanyakan apa saja infrastruktur yang bakal dibangun calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, untuk mendorong perusahaan rintisan atau startup untuk bisa berkembang menjadi unicorn di dunia.
Menjawab pertanyaan tersebut, Prabowo mengatakan, akan mendukung penuh berkembangnya unicorn di Indonesia.
Unicorn sendiri merupakan sebutan bagi startup yang kapitalisasi usahanya sudah mencapai US$1 miliar.
Prabowo mengatakan, euforia perkembangan unicorn saat ini harus didukung dengan regulasi yang bersahabat. Keluhan dari pelaku industri digitalpun ditegaskan menjadi perhatian khusus, salah satunya terkait aturan pajak online.
"Saya kira, prasarana yang kita bangun, tentunya kita fasilitasi, kurangi regulasi, kurangi pembatasan. Karena, mereka lagi giat-giatnya, pesat-pesatnya berkembang," ujar Prabowo, saat debat Pilpres 2019 putaran ke-2, Minggu 17 Februari 2019.
Meski demikian, dia menegaskan, ada hal yang perlu diwaspadai dari perkebangan unicorn saat ini. Yaitu, semakin derasnya uang RI lari ke luar negeri.
"Nah, kalau kita tidak hati-hati dengan anti sosial untuk internet, e-Commerse ini, e itu, saya khawatir ini juga bisa memperpecat arus larinya uang ke luar negeri," tegasnya.
"Ini bukan saya pesimistis, ini saya ingin menggugah kesadaran bahwa sistem sekarang ini memungkinkan uang kita mengalir ke luar negeri," tambahnya. (asp)